blank

KENDAL(SUARABARU.ID)-Relawan Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIS) Kabupaten Kendal Jawa Tengah, akan menggelar deklarasi Anies Baswedan sebagai bakal calon(Bacalon) Presiden 2024, di Albania Coffee Kaligading Boja pada Minggu 12 Maret 2023.

Selain deklarasi di sela- sela acara ini, juga akan dilakukan pelantikan pengurus Presidium DPD ANIS Kabupaten Kendal.

“Agar acaranya meriah, kami menghadirkan grup Kesenian Jaran Kepang Turonggosari dan juga pertunjukan kesenian Jathilan dan Leak serta hiburan lain,”kata Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Relawan ANIS Kabupaten Kendal, Rusmono Rudi Nuryawan,” Kamis(09/03/2023).

Menurut Rusmono Rudi Nuryawan, sejumlah undangan juga telah disampaikan kepada sejumlah partai politik pendukung atau pengusung Anies Baswedan sebagai bacalon presiden(Capres) 2024, diantaranya Partai Keadilan Sejahtera(PKS), Partai Demokrat, Partai Nasional Demokrasi(NasDem) dan Partai Ummat.

“Kami juga mengundang pengurus Muhammadiyah dan Nahdlatul Ulama (NU) mulai dari pengurus tingkat Kabupaten Kendal sampai pengurus tingkat kecamatan,” ujar Rusmono Rudi Nuryawan yang biasa dipanggil Wawan.

Selain itu, para Kepala Desa(Kades) juga ia undang, termasuk sejumlah anggota DPR-RI, anggota DPRD Kabupaten Kendal, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan masyarakat umum serta simpatisan Anies Baswedan.

“Kami berusaha memenangkan Anies dengan cara menyiapkan saksi di seluruh tempat pemungutan suara(TPS) yang ada di Kabupaten Kendal sejumlah 3.535 TPS. Sosialisasi juga sudah mulai mendapat respon cukup baik dari seluruh lapisan masyarakat,”paparnya. Sapawi