blank

JEPARA (SUARABARU.ID) – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) dan Musyawarah  Guru Mata Pelajaran (MGMP)  SMK di Kabupaten Jepara saat ini  tengah mempersiapkan Lomba Kompetensi Siswa  Tingkat Kabupaten. Tujuannya mencari wakil yang akan mewakili  Jepara di tingkat provinsi Jawa Tengah.

Untuk itu dilakukan rapat persiapan LKS SMK yang berlangsung di rumah makan HJNF Box, Bulu  Jepara, Sabtu (22/1-2023). Rapat yang dipimpin oleh Ketua MKKS SMK Aji Ismoyo ini diikuti oleh 50  pengurus MKKS dan MGMP SMK.  Direncanakan  lomba kompetensi siswa ini   akan dilakukan  secara luring pada minggu kedua dan ketiga  bulan Maret 2023.

Dari 54  kompetensi yang dilombakan di tingkat nasional, Jepara  akan mengikuti  18 mata lomba yang akan dilombakan, ditunjuk, dan ada juga  eksebisi “Harapannya LKS tingkat kabupaten ini dapat dipersiapkan secara matang hingga dapat meraih prestasi tingkat provinsi dan selanjutnya maju tingkat nasional. Karena itu slogan kita adalah raih prestasi boyong medali,” ujar Ketua MKKS SMK Kabupaten Jepara, Aji Ismoyo  saat memimpin rapat.

Karena itu Aji Ismoyo berharap, segera dilakukan koordinasi dengan anggota  MGMP masing- masing, termasuk segera membahas petunjuk tehnis dan menyampaikan kepada semua sekolah.  “ MKKS  dan MGMP harus bisa memberdayakan tim struktural agar persiapan dan pelaksanaan lomba dapat berjalan efektif dan menghasilkan duta Jepara yang mampu berbicara di tingkat Jawa Tengah,” pinta Aji Ismoyo.

Teknisnya MKKS membentuk kepanitiaan SC dengan ketua Sholihin SMK Wikrama Keling, sekertaris Mirza SMK Zamrotul Huda, bendahara  Ika SMK Al Hikmah Mayong. Sedangkan koordinatornya terdiri dari Ilbab  SMK Walisongo Pecangaan untuk  bidang teknik, non teknik koordinatornya adalah Sugianto dari SMK Datuk Singorojo. Dalam pertemuan ini juga ada dialog untuk mematangkan persiapan LKS yang dipandu oleh Sekretaris MKKS, Nur Sufaan

Kontributor Indria Mustika