blank
Kapolres Klaten AKBP Eko Prasetyo menyerahkan paket sembako hasil kerjasama dengan PT Rajawali Nusantara Grup kepada perwakilan PKL dalam acara di Mapolres setempat, Jumat (31/12) . Foto: Bagus Adji

KLATEN (SUARABARU.ID) – Kepolisian Resor (Polres) Klaten bekerja sama dengan PT Rajawali Nusantara Grup membagikan 1.000 paket sembako kepada pedagang kaki lima (PKL) di wilayah Klaten.

Kegiatan bakti sosial kepada PKL yang tidak dapat berjualan pada malam tahun baru 2022 dipimpin Kapolres Klaten AKPB Eko Prasetyo di Mapolres setempat, Jumat (31/12).

Kapolres Klaten kepada wartawan mengatakan, sasaran pembagian paket sembako yakni masyarakat khususnya PKL yang tidak bisa berjulan pada malam tahun baru sehubungan adanya pembatasan kegiatan masyarakat.

Sebagaimana diketahui  alun-alun Klaten dinyatakan ditutup pada malam tahun baru  dan tidak diizinkan sebagai lokasi berdagang. Adanya pembagian paket sembako diharapkan bisa  sedikit meringankan beban PKL.

Paket sembako hasil kerja sama dengan PT Rajawali Nusantara Grup  juga dibagikan hingga kepada PKL di wilayah kecamatan, terang AKBP Eko Prasetyo sembari  berharap tahun baru  tidak ada kasus penambahan covid -19 di wilayah Klaten.

Masih dalam kesempatan sama Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Grup Nayaka Sodiq Saputra  menyampaikan terimakasih atas kerjasama yang terjalin dengan Polres Klaten dan menjadi lebih baik lagi dimasa mendatang.

Pihaknya juga berharap apa yang menjadi  semboyan polisi yakni mitra masyarakat dan mengayomi semakin bisa diterapkan.”Kerja sama  dengan adanya penyaluran paket sembako kepada masyarakat semoga menjadi berkah di hari Jumat pada akhir tahun ini,“ katanya.

Secara terpisah Sugiyono (55) pedagang kaki lima yng mangkal di alun alun Klaten  menyatakan terimakasih atas pemberian sembako dari Polres setempat. Pihaknya menyadari adanya larangan larangan pemerintah terkait berjualan tahun baru, tuturnya sembari menambahkan selama ini dirinya berjualan mainan dan mengoperasikan sepur mini.

Bagus Adji