blank
Aparat gabungan patroli di pasar tradisional Tunjungan Kabupaten Blora. Foto: Ist

BLORA (SUARABARU.ID) – Anggota Polsek Tunjungan Polres Blora bersama Koramil, dan Satpol PP menggelar patroli di Pasar Tradisional Tunjungan, Senin, (14/06/2021).

Patroli pada masa pandemi ini, dimaksudkan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang berdagang maupun yang  berbelanja di pasar tradisional serta mencegah terjadinya tindak kejahatan,

Patroli dipimpin oleh Kapolsek AKP H. Soeparlan,SH petugas gabungan berjalan kaki berkeliling di seputar pasar Tunjungan  memberikan imbauan kepada para pedagang dan pengunjung  pasar.

Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama,SIK melalui Kapolsek Tunjungan AKP Soeparlan mengungkapkan bahwa untuk menjaga kondusivitas wilayah Blora, pihaknya terus melakukan kegiatan kepolisian di antaranya dengan patrol, yang ditingkatkan.

“Sesuai dengan petunjuk Kapolres, kegiatan patroli kita tingkatkan untuk menjaga kamtibmas yang aman dan kondusif,” jelas   Kapolsek Tunjungan.

Lebih lanjut Perwira Polri yang lama berdinas di Densus 88 ini mengungkapkan selain untuk antisipasi kejahatan petugas juga membawa misi untuk menyampaikan imbauan protokol kesehatan.

“Untuk antisipasi Covid-19, kita imbau warga agar selalu disiplin protokol kesehatan, yaitu memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menghindari kerumunan serta mengurangi mobilitas,” tandas AKP Soeparlan.

Salah seorang pedagang di pasar Tunjungan, Sriono mengaku senang pasarnya dijaga anggota polisi, sehingga pedagang merasa aman dan tenang dimasa Covid ini.

“Kita berjualan menjadi tenang dan tetap mematuhi protokol kesehatan, pasar jadi aman,” ucap Sriono.

Kudnadi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini