“Hari ini merupakan hari yang kita tunggu telah tiba, yaitu untuk mencoblos. Gunakan hak pilih Anda. Satu suara Anda menentukan masa depan Grobogan. Pilih sesuai hati nurani,” tutur Bambang Pujiyanto.

Dirinya juga meminta masyarakat agar mengakhiri perbedaan yang ada dan bersama-sama fokus membangun Kabupaten Grobogan ke depan.

“Bila kemarin ada gesekan antara kubu mari kita akhiri,” ajaknya.

Gelar Doa Bersama dll

Ditanya persiapan sebelum pencoblosan, Bambang Pujiyanto mengaku telah menggelar doa bersama dengan para kiai, ustadz dan warga selama kurang lebih enam bulan belakangan.

Kegiatan tersebut dilakukan untuk memohon supaya bisa memenangkan kontestasi Pilkada Grobogan 2024 ini.

Sepuluh hari sebelum pencoblosan, Bambang Pujiyanto atau yang akrab disapa Totok ini menggelar doa bersama dengan anak-anak yatim setiap hari.

Dirinya mengatakan dalam doa bersama anak yatim tersebut yakni meminta kepada Allah agar Batur menang dan Kabupaten Grobogan semakin Makmur.
Tya Wiedya