blank
H Arif Sugiyanto didampingi istrinya Ny Iin Windarti dan anak bungsunya, membaur bersama warga makan tumpeng di jalan Desa Kalisana, Karangsambung, Minggu (17/11) sore.(Foto:SB/Albar)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Masyarakat Desa Kalisana, Kecamatan Karangsambung, diKebumen utara tumpah ruah duduk berjejer sepanjang 100 meter jalan raya, Minggu (17/11) sore.

Hal itu dilakukan tak lain sebagai rasa syukur dengan menggelar doa serta tumpengan makan bersama usai jalan di desanya di aspal mulus oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Kebumen.

Secara sukarela warga pun menyediakan tumpeng lengkap dengan ingkung ayam dan sayur mayur disajikan berderet memanjang dan dimakan bersama-sama di badan jalan.

Dalam kesempatan itu masyarakat mengundang secara langsung Bupati Kebumen nonaktif H Arif Sugiyanto, untuk berbaur makan bersama masyarakat. Hal itu sebagai wujud terima kasih masyarakat kepada Pemerintah Daerah yang telah menyetujui Aspirasi pembangunan jalan melalui anggota DPRD Kebumen Wahid Mulyadi.

blank
Warga Desa Kalisana, Kecamatan Karangsambung, Kebumen, bersama H Arif Sugiyanto dan istri, Minggu 17/11.(Foto:SB/Albar)

H Arif Sugiyanto hadir didampingi sang istri Iin Windarti Arif Sugiyanto dan anak bungsunya, serta Gus Ulin dari Jetis Kutosari Kebumen, ikut membaur dan akrab bersama warga.

“Ini acara syukuran, karena jalan di desa kami sudah mulus. Kami berterima kasih sekali kepada pemerintah yang sudah memperhatikan desa kami di desa terpencil,”ucap Sari (40), salah satu warga Kalisana di lokasi.

H Arif Sugiyanto mengungkapkan, pihaknya merasa senang melihat ekspresi gembira dan wujud syukur masyarakat. Namun Arif juga meminta maaf jika dalam kepemimpinannya selama 3,5 tahun belum maksimal membangun hingga pelosok pedesaan.

“Kami mohon maaf jika belum maksimal dalam membangun wilayah desa, itu karena kami keterbatasan anggaran. Insya Alloh apa yang menjadi amanah masyarakat, akan kami laksanakan dengan baik, karena itu kewajiban kami melayani masyarakat,” ujar Arif Sugiyanto.

Terpisah, anggota DPRD Kabupaten Kebumen Wahid Mulyadi menambahkan, pembangunan perbaikan ruas jalan Langse -Pujegan merupakan bagian dari keluhan masyarakat. Hal itu menjadai prioritas untuk menggerakkan ekonomi di wilayah tersebut yang sebagain besar warga memiliki usaha konveksi.

 

“Saya sebagai anggota DPRD Dapil 6 tentu mendengarkan aspirasi masyarakat, khususnya Desa Kalisana dan Desa Langse salah satunya adalah perbaikan ruas jalan Langse-Pujegan dan kebetulan saya juga duduk di Badan Anggaran mengawal usulan mulai dari RKPD Perubahan, KUA-PPAS dan APBD Perubahan, Alhamdulillah sukses kwia wujudkan,”ucap Wahid yang juga Ketua DPC PPP Kebumen.

Wahid pun berharap, dengan adanya perbaikan jalan tersebut sebagai wujud visi misi bupati Jamuseger yaitu  Jalan Mulus Ekonomi Bergerak. Masyarakat Desa Kalisana dapat menggunakan jalan tersebut sebagai sarana menggerakkan masyarakat dalam berusaha dan beraktivitas.

Komper Wardopo