Keberadaan Agrowisata Sitalang memberikan manfaat bagi warga sekitar yang berjualan. Foto: Umbu Franklyn

Tidak hanya menyuguhkan keindahan alam, Agrowisata Sitalang juga menawarkan aktivitas petualangan menarik, seperti river tubing. Kegiatan ini memanfaatkan jalur sungai dan irigasi yang ada di kawasan tersebut, memberikan kesempatan bagi pengunjung untuk menyusuri sungai sambil menikmati pemandangan alam yang indah. Paket river tubing sangat cocok untuk keluarga dan kelompok wisata yang ingin merasakan sensasi petualangan air.

Selain wisata alam, budaya lokal di Sitalang, khususnya dari wilayah Kauman Kidul, juga menjadi bagian penting dari daya tarik tempat ini. Kegiatan budaya dan tradisi setempat sering kali diadakan dan menjadi daya tarik tambahan bagi wisatawan yang ingin mengenal lebih dekat kekayaan budaya lokal.

“ Sitalang ini di kelola pemerintah desa dan juga masyarakt sekitar sini, kalau yang lebih rame itu di hari sabtu sore dan minggu pagi,karna di sabtu sore itu banyak anak mudah yang datang nongrong sekali gus menikmati alam di sitalang yang di kelilingi sawah- sawah, kalau minggu pagi di itu ada pasar yang menyedikan kuliner khas Kauman Kidul,” ujar Agus warga Sitalang yang berjualan jajanan di Kawasan wisata ini.

Agrowisata Sitalang terus berupaya mengembangkan potensi wisatanya dengan melibatkan masyarakat lokal. Hal ini tidak hanya mendorong perkembangan pariwisata yang berkelanjutan, tetapi juga mendukung perekonomian warga setempat.

Dengan kombinasi keindahan alam, kuliner tradisional yang autentik, dan beragam aktivitas wisata menarik, Agrowisata Sitalang semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu destinasi wisata unggulan di Salatiga. Bagi wisatawan yang mencari ketenangan sekaligus petualangan, tempat ini menawarkan pengalaman berlibur yang tak terlupakan.

Umbu Franklyn-Mg