blank
Dokumentasi Festival Layangan yang digelar tahun lalu. Foto: Tenie

JEPARA (SUARABARU.ID) -Setelah berhasil mengadakan even tahunan sebanyak dua kali,  Perkumpulan Pelayang Indonesia Seluruh Indonesia ( PELANGI ) Kab. Jepara bersiap menggelar kembali  lomba dan festival layang-layang tahunan yang ke 3 pada hari Minggu,  6 Oktober 2024 di di Kafe Banyubiru, Pantai Empu Rancak,  Jepara. Adapun layang- layang yang dilombakan terdiri  2 kategori yaitu layang tradisional dan layang naga.

blank
Poster Layang Pandansari Festival Layang-layang 2024

Acara dengan tema Pandansari dihelat dalam rangkaian kesenian lain yang dimulai tanggal 5 Oktober 2024 jam 3 sore sampai malam. Even ini  akan dibuka dengan doa bersama, Kentrung Puisi oleh budayawan Jepara Fahrudin (Brodin), diskusi budaya, pameran Patung kayu – Tilik Segara Lor – oleh Roni Lantang dan Puji serta pentas musik oleh Day’s n  Friend Band.

blank
Dokumentasi kegiatan yang dilaksanakan oleh pelayang Jepara. Foto: Tenie

Kemudian di tanggal 6 Oktober 2024 jam 9 pagi sampai sore adalah acara Lomba dan Festival layang-layang. Sampai saat ini peserta dari luar kota dan luar provinsi yang telah terdafatar adalah  dari  Surabaya, Boyolali, Cilacap, Blora ,Yogyakarta, dan Jakarta. Peserta dari luar negeri dari tercatat  dari Polandia dan Swedia .

Sedangkan malam hari akan ada pentas musik yang akan menampilkan band Feel Project, Electric 30, Kastafara, Ramsty, dan Skawan.

blank
Seorang pelayang Jepara bangga dengan karyanya. Foto: Tenie

Acara kolektif yang didukung oleh beberapa komunitas seni dan Disparbud  ini diprakarsai oleh Didin Ardiansyah dan Ketua Pelangi Jepara Arif Rahmawan.

“Harapannya kegiatan ini dapat menjadi  sarana untuk menjaga kelestarian permainan tradisional layang-layang dalam rangka kehidupan sosial sekaligus komersial dari pembuat layangan Jepara dan kota lain yang sudah sering dipesan membuat layang-layang dalam area nasional maupun internasioal,” ujar  Ketua Pelangi Jepara,  Arif Rahmawan.

blank
Peserta Festival Layangan tahun lalu. Foto: Tenie

Tujuan lain adalah menjadi tujuan wisata dan memberi hiburan masyarakat melihat layang-layang cantik menari di angkasa. Salam Langit biru

Hadepe – Tenie