Tim Drumband Jateng berpose dengan medali emas yang diraihnya di PON 2024. Foto: dok/badana

MEDAN (SUARABARU.ID)– Tim Drumband Jawa Tengah sukses mengakhiri puasa medali emas selama 16 tahun, atau sejak PON XVIII/2008 di Kalimantan Timur. Manajer Drumband Jateng, Atik Kusmiati mengatakan, hasil ini merupakan buah kerja keras yang sangat panjang, dari seluruh atlet dan ofisial.

Dia merasa bersyukur, karena perjalanan yang cukup panjang ini, akhirnya membuahkan hasil dan terbayarkan. Kali ini, Tim Drumband Jateng berhasil meraih emas dalam Lomba Ketahanan dan Ketepatan Berbaris (LKKB) 6.000 Meter Putra, di ajang PON XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara.

”Hasil ini kami syukuri dengan penuh rasa bangga, karena prosesnya memang sangat panjang dan berliku. Inilah hasil dari proses yang memang seharusnya emas,” kata Atik dalam keterangannya, usai mengikuti upacara pengalungan medali yang dilakukan di Dispora, Medan, Sabtu (14/9/2024).

BACA JUGA: Ketekunan Calista Berbuah Emas dan Bonus Rp 10 Juta

Sementara itu, Pelatih Drumband Jateng, M Bagus Laksmendra, memberikan apresiasinya atas torehan medali emas yang disapat anak-anak asuhnya.

”Alhamdulillah, kita bersyukur atas apa yang kita torehkan. Tim Drumband Jateng sudah menorehkan 1 emas dan 3 perunggu,” ungkapnya.

Disampaikan juga, masih ada dua nomor pertandingan yang akan digelar, yakni nomor Mix 6.000 Meter pada Minggu (14/9/2024), dan 8.000 Meter Senin (15/9/2024).

Riyan