blank
Prodi S1 Ilkom USM menggelar Comsos 2024 secara virtual dan offline, di Ruang Diskusi Utama Lantai 8 Gedung Menara USM, Rabu (24/7/2024). Foto: dok/usm

SEMARANG (SUARABARU.ID)– Program Studi S1 Ilmu Komunikasi Universitas Semarang (USM), menggelar Conference on Communication and Social Science (Comsos) 2024, yang berlangsung secara virtual dan offline, di Ruang Diskusi Utama Lantai 8 Gedung Menara USM, Rabu (24/7/2024).

Ketua Panitia, Hilda Rahmah SPd MA mengatakan, Comsos merupakan bentuk kegiatan prosiding yang menjadi langkah strategi Ilmu Komunikasi USM, dalam memasilitasi mahasiswa untuk mengembangkan karya ilmiah, terkait isu percepatan teknologi komunikasi di era new media.

Prosiding yang dilaksanakan akan menjaring artikel ilmiah mahasiswa, yang memiliki konsentrasi pada berbagai isu komunikasi. Seperti komunikasi massa, jurnalistik dan komunikasi strategis.

BACA JUGA: Rapat Pleno PWI Pusat Tunjuk Zulmansyah Sekedang Plt Ketum PWI

”Hal ini sekaligus menjadi embrio untuk meningkatkan publikasi, guna menghasilkan lulusan yang sesuai dan berorientasi pada kemapanan kompetensi. Sehingga dapat mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Agenda ini memiliki luaran berupa publikasi proceeding ber-ISBN,” ungkap Hilda.

Kegiatan yang diikuti mahasiswa dari berbagai universitas, mulai dari USM, Unika Soegijapranata dan Universitas Pembangunan nasional (UPN) itu, mendapatkan apresiasi dari Dekan Fakultas Teknologi Informasi dan Komunikasi USM, Prind Triajeng Pungkasanti SKom MKom.

”Saya mengapresiasi penyelenggaraan Comsos 2024. Kegiatan ini adalah terobosan baru, dan bisa sebagai ajang latihan untuk melakukan riset untuk kelulusan S1,” terang Prind.

BACA JUGA: Busana Adat dan Kesenian Tradisional Meriahkan Launching Maskot Pilkada

Sementara itu, Ketua jurusan Ilmu Komunikasi USM, Edi Nurwahyu Julianto MIKom berharap, kegiatan yang baru pertama kali itu, dapat menjadi acuan yang lebih baik untuk penyelenggaraan Comsos berikutnya.

”Karena ilmu komunikasi tidak berpacu pada praktik saja, tetapi juga harus diperkuat secara akademik lewat karya ilmiah. Sehingga mahasiswa akan lebih cepat untuk meningkatkan sumber daya manusia di bidang ilmu komunikasi,” tandas Edi.

Adapun kegiatan itu berisi penyelenggaraan seminar dengan tema ‘Dinamika dan Identitas Masyarakat Platform’, dengan narasumber Dosen Ilmu Komunikasi USM, Dr Gita Aprinta Ester B MSi, sekaligus pemaparan hasil karya ilmiah kepada reviewer.

Riyan