blank
Ghina Larissa Putri meraih medali emas di ajang Kejurprov Muaythai Jawa Tengah 2024. (Foto: Istimewa)

TEGAL (SUARABARU.ID) – Atlet Muaythai Kota Tegal, Ghina Larissa Putri (18), telah berhasil meraih medali emas pada ajang Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Muaythai Jawa Tengah 2024 yang berlangsung di Semarang, 4-7 Juli 2024 lalu.

Ghina meraih emas pada kelas fight 54 kilogram senior putri, setelah mengalahkan Dika Ariyamti, dari Han Academy, Boyolali di final.

Pelatih Muaythai Kota Tegal Bennie Santoso menyampaikan, meski persaingan antar atlet muaythai semakin ketat, Gina bisa melewati dan berhasil meraih medali emas.

“Kami meapresiasi dan berharap Ghina semakin rajin latihan. Persaingan di kelas 54 kilogram senior putri semakin ketat,” kata Bennie, Minggu (14/7/2024).

Bennie optimis Ghina dapat mengikuti Seleksi Daerah (Selekda) untuk ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024 mendatang. “Menurut informasi pemenang dari Kejurprov ini akan mengikuti selekda. Kami melihat, Ghina bisa mengikuti Selekda Tim PON Jateng di Cabang Olahraga muaythai,” terang Bennie.

Ghina merupakan putri ke tiga dari tiga bersaudara dari pasangan Johan Santoso dan Lita Priyanti SE warga Jalan Wates RT 03 RW 01 Kelurahan Debong Kidung, Tegal Selatan Kota Tegal. “Ghina saat ini sedang mendaftar di salah satu universitas di Yogyakarta,” tutup Bennie.

Sutrisno