Kapolres AKBP Andi M Indra Waspada Amirullah didampingi Pimpinan Bhayangkari Cabang Wonogiri (kedua dan kesatu dari kiri), menyerahkan bantuan dan beasiswa kepada pelajar. Ini dilakukan dalam kegiatan Baksos menyambut HUT Ke-78 Bhayangkara.(Humas Polres Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Dalam rangka menyambut HUT Ke-78 Bhayangkara Tahun 2024, Polres wonogiri menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan memberikan bantuan beasiswa kepada pelajar.

Kasi Humas Polres Wonogiri AKBP Anom Prabowo, mengabarkan, kegiatan Baksos dipimpin langsung Kapolres AKBP Andi M Indra Waspada Amiurllah. Berlangsung Kamis (27/6/24), di Balai Dusun Susukan, Desa Pare, Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri.

Kgeiatan tersebut mengangkat tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.” Ikut hadir para Pejabat Utama (PJU) Polres beserta Ketua dan Pengurus Bhayangkari Cabang Wonogiri,

Juga hadir jajaran Forkopimcam Kecamatan Selogiri, para Kapolsek se jajaran Polres Wonogiri, tokoh masyarakat, Pamong Desa Pare, pelajar penerima bantuan dana beasiswa serta warga sekitar lokasi acara.

Bantuan dana beasiswa diberikan kepada 5 pelajar. Bersamaan itu, juga dibagikan bantuan sembako sebanyak 10 paket kepada warga  yang membutuhkan dan bermukim di sekitar lokasi kegiatan.

Kapolres, menyatakan, kegiatan Baksos tersebut merupakan bagian dari komitmen Polri untuk mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. Selain itu, acara tersebut juga menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi jajaran Polri dengan masyarakat, juga dalam ikut serta mendukung upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat

Harapannya, kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat. Utamanya dalam ikut serta mendukung peningkatkan semangat kebersamaan, dalam mewujudkan Indonesia yang lebih baik dan berkelanjutan.
Bambang Pur