Perwakilan Mills Store Semarang secara simbolis menyerahkan jersey Mills kepada atlet Wushu Kota Semarang, Jovanka Melinda Yusuf, dan disaksikan langsung Ketua KONI Kota Semarang, Arnaz Agung Andrarasmara, di Kantor KONI Kota Semarang, Jumat 14 Juni 2024. Foto: KONI Kota Semarang

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Perusahaan yang bergerak di bidang apparel dan sepatu olahraga MILLS Store Semarang memberikan support bagi atlet berprestasi KONI Kota Semarang.

Salah satunya, Mills Store Semarang memberikan support untuk atlet Wushu Kota Semarang Jovanka Melinda Yusuf yang berhasil mempersembahkan medali emas dan perak untuk Kota Semarang pada ajang Porprov Jateng 2023 di Pati Raya beberapa waktu lalu.

Tidak hanya itu, Jovanka juga satu-satunya atlet asal Kota Semarang yang mewakili Indonesia dalam ajang internasional di China pada Agustus mendatang dari Jawa Tengah.

Support Mills Store Semarang secara simbolis diserahkan Owner Mills Store Semarang, Dimas, kepada Jovanka yang disaksikan langsung Ketua KONI Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara, Jumat (14/6/2024).

“Support Mills Store Semarang sebagai bentuk kebanggan kami terhadap atlet Kota Semarang yang mengharumkan nama Kota Semarang di kancah nasional dan internasional,” ujar Dimas di Kantor KONI Kota Semarang.

Lebih lanjut Dimas berharap, Jovanka dan atlet-atlet Kota Semarang ini dapat mengharumkan nama khususnya Kota Semarang di kancah internasional,” tambah Dimas.

Lebih jauh Dimas mengatakan, alasan official Mills membuka Mills Store Semarang tidak lain karena ingin mendekatkan diri dengan atlet-atlet di daerah.

“Selama ini Mills hanya konsentrasi di Jakarta, tapi karena ingin mendekatkan diri dengan atlet di daerah, diputuskan pertama membuka di Jawa Tengah yang jatuh di jalan Erlangga Barat VII No 5C Kota Semarang dan akan terus ekspansi ke daerah lain di Jawa Tengah,” pungkas Dimas.

Sementara itu Jovanka sampaikan terima kasih atas perhatian dan support dari Mills Store Semarang dan KONI Kota Semarang.

“Harapan kami ke depannya Mills Store Semarang dan KONI Kota Semarang terus memberikan support untuk atlet-atlet KOTA Semarang,” harap Jovanka.

Ketua KONI Kota Semarang Arnaz Agung Andrarasmara yang juga calon Wali Kota Semarang ini sangat mengapresiasi apa yang dilakukan Mills Store Semarang.

“Saya sangat bangga dan memberikan apresiasi setinggi-tingginya untuk Mills Store Semarang. Karena dengan keterbatasan KONI Kota Semarang, banyak perusahaan yang memberikan support untuk atlet-atlet berprestasi,” ujar Arnaz.

Hal ini lanjut Arnaz, membuktikan pengelolaan organisasi KONI Kota Semarang berjalan dengan baik sehingga mampu menumbuhkan atlet yang bisa bersaing di kancah Nasional maupun Internasional. “Kalau organisasinya baik pasti hasilnya juga baik,” pungkas Arnaz.

Hery Priyono