Eka Edy Supriyanta saat menerima tim kebaya RA.Kartini sebagai memori kolektif bangsa

JEPARA (SUARABARU.ID) – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Jepara, Ny. Eka Edy Supriyanta mendukung langkah menjadikan kebaya R.A.Kartini sebagai memori kolektif bangsa. Hal tersebut diungkapkan saat menerima delegasi

Musyawarah Guru Tata Busana SMK Kabupaten Jepara Indria Mustika dan Nur Aini, Rabu (23/5-2024) di rumah dinas Bupati Jepara.

Eka Edy Supriyanta bersama Indria Mustika

Turut mendampingi dalam pertemuan tersebut,  Irwansyah dan Edy Hidayat dari Yayasan Dharma Bhakti Lestari serta Hadi Priyanto Ketua Yayasan Kartini Indonesia.

Dalam pertemuan tersebut  juka dibawa replika kebaya RA. Kartini yang dibuat berdasarkan kriteria yang diberikan oleh  cucu menantu R.A. Kartini  almarhum RAY Sri Bijatini Budi Setia Soesalit, juga diserahkan hasil workshop, termasuk pola kebaya  kepada Ibu Eka  Edy Supriyanta.

Guru MGMP Tata Busana saat melaporkan hasil workshop kepada Eka Edy Supriyanta

Disamping mendukung pengajuan sebagai memori kolektif bangsa, Ny Eka Edy Supriyanta juga meminta MGMP Tata Busana Kabupaten Jepara untuk melakukan sosialisasi kebaya RA Kartini. “Bisa dilakukan dengan lomba atau even-even kreatif yang lain,” ujar Ny Eka Edy Supriyanta yang juga menjadi Ketua Dekranasda Jepara.

Menurut Indria Mustika, MGMP Tata Busana saat ini  tengah menyusun modul ajar khusus  kebaya RA Kartini yang akan digunakan oleh guru tata busana SMK di Jepara dalam pembelajaran siswa. “Kami juga akan koordinasikan gagasan dari Ibu Eka Edy Supriyanta dengan MGMP Tata Busana  Provinsi Jawa Tengah,” ujarnya.

“Harapan kami spektrumnya dapat semakin luas. Sebab R.A.Kartini walaupun menjadi kekuatan absolut Jepara, tetapi telah menjadi milik bangsa Indonesia,” tuturnya.

Sementara Irwansyah, staf ahli anggota DPR RI, Lestari Moerdijat even kreatif yang digagas oleh Ibu Eka Edy Supriyanta adalah langkah yang sangat strategis dalam  proses pengajuan kebaya RA Kartini sebagai memori kolektif bangsa atau  kekayaan budaya takbenda,” ujar Irwansyah.

Hadepe