blank
Kadisdikpora Ali Hidayat bersama tim sepak bola

JEPARA ( SUARABARU.ID) – Kontingen Jepara kembali berjaya di Pekan Olahraga Pelajar Daerah Provinsi Jawa Tengah Tingkat Eks Karesidenan Pati, Dalam even yang berlangsung di Blora  tanggal 5-8 Mei  2024 putra putri Jepara berhasil menyabet gelar juara umum setelah berhasil mengumpulkan 21 medali emas,  12 perak dan 12 perunggu.

Dalam Popda ini Jepara mengirimkan atlet untuk berlaga di 8 cabang olahraga, yaitu bola volli indoor, karate, sepak bola, bola basket, bulu tangkis, bola volli pasir, taekwondo dan pencak silat. Sebanyak 109 atlet pelajar  dan 23 pelatih Jepara terlibat dalam kegiatan ini

blank
Sakah satu atket peraih medali emas bersama pelatih dan ofisial

Sedangkan posisi kedua ditempati oleh Kabupaten Pati dengan 17 madali emas, 15 perak dan 12 perunggi. Sedangkan urutan ketiga diduduki Kabupaten Kudus dengan 9 medali emas, 14 perak dan 23 perunggu.

Sementara tuan rumah Blora di urutan ke 4 dengan raihan 8 medali emas, 8 perak dan 20 perunggu. Peringkat kelima adalah Kabupaten Rembang dengan 2 emas, 7 perak dan 24 perunggu.

Menurut Kepala Disdikpora Kabupaten Jepara, Ali Hidayat, medali emas sebanyak 21 medali diraih dari cabang olahraga  : Sepak bola 1 medali, bola basket putra 1 medali,  bola voli pasir putra 1 medali, Karate 9 medali dan taekwondo 6 medali serta pencak silat 3 madali

blank
Kadisdikpora Jepara Ali Hidayat dengan tim volly putra

Atas prestasi yang dicapai kontingen Jepara, Ali Hidayat menyampaikan ucapan terima kasih kepada para atlet, pelatih, ofisial, para kepala dan orang tuan yang memberikan dukungan terhadap putra-putrinya. Kini kita harus menggunakan prestasi menjadi motivasi untuk maju ke tingkat Jawa Tengah,” ujarnya. Karena itu segera lakukan persiapan dan latihan secara serius, tambahnya.

Hadepe – Amaliya