JEPARA (SUARABARU.ID) – Sebanyak 163 guru di Jepara dikukuhkan dengan tugas tambahan sebagai kepala sekolah. Pengukuhan yang berlangsung pada Kamis (2/5-2024) di Pendopo R.A. Kartini Jepara, diikuti 4 Kepala SMP Negeri, 1 Kepala TK Negeri, dan 158 Kepala SD Negeri di Kabupaten Jepara. Sebagian besar guru yang mendapat tugas tambahan tersebut, berasal dari unsur Guru Penggerak.
Penjabat (Pj.) Bupati Jepara Edy Supriyanta dalam sambutanya menyampaikan ucapan selamat pada para guru yang mendapatkan tugas tambahan sebagai kepala sekolah. Ia berharap para kepala sekolah dapat melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab.
“Titip anak-anak Jepara. Berikan pendidikan dengan mutu dan teknologi yang baik,” kata Edy Supriyanta dalam acara yang dihadiri para Asisten Sekda Jepara, Staf Ahli Bupati, kepala perangkat daerah, dan para kepala bagian di Setda Jepara.
Dengan mutu pendidikan yang baik, dia berharap pekerjaan rumah di bidang pendidikan dapat diselesaikan, termasuk mengentaskan anak tidak sekolah (ATS). “Seperti yang saya sampaikan saat upacara tadi, April tahun lalu kita masih punya 5.230 ATS. Sekarang tinggal 1.023 anak,” kata dia.
Edy Supriyanta juga memacu kinerja kepala sekolah dengan dua pantun. “Tanam talas di dekat rumah. Bisa dimakan hingga umbinya. Karena tugas itu amanah. Laksanakan sebaik-baiknya,” katanya pada pantun pertama.
Berikutnya dia berpantun ”Kayu dibelah dibuat kursi. Semerbak baunya sambal terasi. Kepala sekolah berdedikasi. Anak Jepara sarat prestasi.”
Sebagian besar guru yang mendapat tugas tambahan tersebut, berasal dari unsur Guru Penggerak. Di luar itu, ada mutasi kepala sekolah yang telah bertugas dalam waktu tertentu, serta para guru senior.
Hadepe