blank
Ketua KPU Wonogiri Satya Graha (tengah menghadap lensa), memberikan penjelasan rencana launching Pilkada 2024 yang akan digelar Selasa malam (30/4) di Alun-alun Giri Krida Bakti.(SB/Bambang Pur)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wonogiri akan me-launching tahapan Pilkada 2024 untuk Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati. Acara ini dikemas dalam tajuk Symphony Demokrasi Vol-2, dengan mengundang bintang tamu GildCoustic, The Sanga dan Orkes Melayu (OM) PNS.

Ketua KPU Kabupaten Wonogiri, Satya Graha, menyatakan, acara tersebut akan dilaksanakan Selasa malam (30/4) lusa, melalui gelaran panggung rakyat dan konser musik bertempat di Alun-alun Giri Krida Bakti depan Kantor Bupati Wonogiri.

Bersamaan itu, sekaligus akan meluncurkan jingle, mascot dan tagline Pilkada 2024. Sebelumnya, KPU telah menggelar lomba pembuatan jingle, mascot dan tagline Pilkada 2024 Kabupaten Wonogiri. Di event gelaran panggung rakyat tersebut, KPU akan mengumumkan hasil lomba dan menyerahkan hadiah kepada pemenangnya.

Tiga dari empat komisioner KPU Wonogiri, ikut mendampingi Satya Graha saat memberikan penjelasan tentang rencana launching tahapan Pilkada 2024. Terdiri atas  Irawan Ari Wibowo sebagai Kepala Divisi Sumber Daya Manusia (SDM), Doni Hafidhian sebagai Kepala Divisi Hukum, dan Dwi Prasetyo sebagai Kepala Divisi Data dan Informasi.

Gandeng PKL

Kepada awak media, penggiat Medsos dan angkasawan radio siaran, dijelaskan bahwa dalam gelaran panggung rakyat tersebut, juga menggandeng para Pedagang Kaki Lima (PKL) dan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM), untuk berjualan di sekitar alun-alun. ”Kami juga akan memasang monitor layar lebar, agar para pembeli di lapak PKL dapat sekaligus menyaksikan event yang digelar di panggung,” jelas Satya Graha.

GildCoustic merupakan grup musik yang terdiri dari Gilga Sahid, Indra Setiawan dan Sufyan Baihaqi. Grup akustik yang berdiri sejak Tahun 2017 ini, biasa membawakan tembang-tembang pop Jawa

Hingga saat ini, sudah banyak lagu yang dirilis GildCoustic. Dua di antaranya, yang paling meledak di pasaran, berjudul Nemen dan Ginio. Sederet lagu yang dinyanyikan, bertema percintaan, melejit dan mencuri perhatian di YouTube. GildCoustic, juga main dalam berbagai event gelaran musik panggung akbar.

Pada Tanggal 5  Januari 2024, juga merilis single keenam berjudul Alum, yang sedang memuncaki jajaran trending YouTube music. Lagu Alum, merupakan buah karya Gilga Sahid H yang merupakan vokalis GildCoustic. Ini merupakan lagu penutup dari mini album Nglarani Ra Kiro-kiro.

Dalam YouTube music Indonesia, Lagu Alum bertengger di puncak trending. Mengalahkan Lagu Tiara Andini berjudul Ngeluwihi, yang dirilis di tanggal yang sama. Ini penggalan lirik Lagu Alum: Rosoku sik podo, Ora bedo ora nglio, Sing tak karep kowe ono Ngancani……..”
Bambang Pur