Drama Korea 'Lovely Runner'. Foto: Instagram tvn_drama

SEMARANG (SUARABARU.ID)- K-Drama terbaru “Lovely Runner” yang sedang banyak diperbincangkan yang dibintangi oleh Kim Hye Yoon dan Byun Woo Seok ini menyita perhatian para K-Drama Lovers  saat perilisan cuplikan pertamanya.

Diangkat berdasarkan web novel populer, “Lovely Runner” menceritakan sosok Im Sol (Kim Hye Yoon), seorang fangirl yang hancur karena kematian idola favoritnya, Ryu Sun Jae (Byun Woo Seok).

Namun, secara tiba-tiba Im Sol kembali ke masa lalu untuk menyelamatkan sang idola. Lantas apa yang sebenarnya terjadi?

Drama baru tvN ini ditulis oleh penulis Lee Si Eun yang sukses dengan “True Beauty” dan “Top Star U-Back”. Sebelum makin penasaran dengan dramanya, Dilansir dari Suara.com, yuk simak 5 fakta menarik mengenai “Lovely Runner” berikut ini:

1. Comeback Kim Hye Yoon ke Layar Kaca

Melalui “Lovely Runner”,  Kim Hye Yoon akhirnya kembali ke layar kaca setelah 3 tahun lamanya. Para penggemar tentunya sudah menantikan comeback aktris kelahiran 1996 ini melalui aktingnya yang luar biasa.

Kim Hye Yoon diharapkan mampu memikat pemirsa dengan kemampuan aktingnya yang menyenangkan ketika memerankan sosok Im Sol, yaitu gadis pencari kerja berusia dewasa dan juga seorang siswa sekolah menengah atas.

2. Diangkat dari Kisah Web Novel Populer

Seperti yang diketahui, “Lovely Runner” diangkat berdasarkan web novel populer berjudul serupa. Naskah drama ini selanjutnya ditulis oleh penulis Lee Si Eun dari ‘True Beauty’. Banyak netizen yang mencintai web novel dari drama ini, karena itu kabar mengenai adaptasi “Lovely Runner” menjadi hal yang paling ditunggu-tunggu oleh sebagian besar pemirsa.

3. Byeon Woo Seok akan Jadi Seorang Idol KPOP

Dalam “Lovely Runner”, Byun Woo Seok akan memerankan sosok bernama Ryu Sun Jae, idola KPOP dari salah satu boy grup populer bernama Eclipse. Ketampanan yang dimiliki Byeon Woo Seok sangat mendukung perannya sebagai seorang idola KPOP. Melalui karakter Ryu Sun Jae, penonton akan melihat sisi lain dari Byeon Woo Seok saat berada di atas panggung dengan penuh kharismatik dan keren.

4. Chemistry Manis Kim Hye Yoon dan Byun Woo Seok

Mungkin sudah ada beberapa drama yang bertema serupa yang menceritakan hubungan manis antara seorang idola dan penggemar. Namun, dalam ‘Lovely Runner’, chemistry manis yang ditunjukkan oleh Kim Hye Yoon dan Byeon Woo Seok wajib menjadi salah satu hal yang dinantikan.

Kombinasi visual keduanya harusnya berhasil memikat penonton. Mengingat ‘Lovely Runner’ juga bergenre komedi romantis, bisa dibayangkan bagaimana hubungan manis antara Im Sol dan Sun Jae nantinya.

5. Bertema Time Traveler

“Lovely Runner” mengangkat kisah time traveler kembali ke masa lalu. Salah satu highlight dari drama ini adalah, “Apa yang akan kamu lakukan jika memiliki kesempatan untuk menyelamatkan biasmu?” yang menggambarkan inti dari cerita “Lovely Runner”.

Im Sol adalah gadis yang kembali ke masa lalu untuk menyelamatkan idolanya. Dia berada di masa 15 tahun yang lalu dan bertemu dengan Ryu Sun Jae muda yang masih berusia 19 tahun. Im Sol pun berusaha mencegah masa depan tragis yang akan dialami oleh Sun Jae.

Meski bertema mainstream, drama time travel menjadi salah satu drama yang paling banyak diminati oleh pecinta K-Drama. Terlebih perjalanan waktu yang dilakukan Im Sol tentunya sedikit banyak akan berpengaruh pada kehidupan Sun Jae di masa depan. Karena itu, “Lovely Runner” tidak boleh dilewatkan begitu saja.

Claudia