blank
Alisson Becker/dok

(SUARABARU.ID) – Kesalahpahaman antara kiper Alisson Becker dan bek tengah Virgil van Dijk berbuah kekalahan Liverpool dari Arsenal.

Ali, panggilan akrab Alisson, luput menyapu bola dan kesalahan itu membuat The Gunners berhasil mencetak gol kedua.

Dalam pertandingan lanjutan Liga Primer Inggris 2023-2024 tersebut Liverpool akhirnya kalah 1-3.

Bagaimanapun, pemain top pun bisa melakukan blunder.

Kekurangsigapan Ali juga berbuah gol ketiga setelah bola melewati sela kalinya.

Kesalahan penjaga top asal Brasil itu dimaklumi Juergen Klopp, manajer The Reds.

Klopp percaya ke depan Ali akan tetap membuktikan kualitasnya di bawah mistar gawang,

Musim ini dia sudah tampil sebanyak 21 kali dengan mencatatkan tujuh clean sheet dan melakukan 58 penyelamatan.

Ali kebobolan sebanyak 19 kali, tapi secara keseluruhan merupakan salah satu pemain kunci Si Merah musim ini.

Sejak membela Liverpool pada 2018, shot stopper kelahiran Novo Hamburgo, Brasil itu sudah memenangkan semua trofi di level klub.

Kalau tak cedera atau karena perhitungan strategi, Ali benar-benar untouchable.

Dia merupakan salah satu penjaga gawang terbaik di Premier League.

Ali (31) terikat kontak di Anfield hingga 20 Juni 2027.

Sebelum direkrut Klopp, dia pernah memperkuat Internacional dan AS Roma.

Bersama The Reds, Ali telah bermain 255 kali dengan clean sheet sebanyak 112 kali dan menyumbang satu gol.

mm