KLATEN (SUARABARU.ID) – Tiga ratus lebih guru di Kabupaten Klaten menghadiri acara Upgrading Kompetensi Pembelajaran yang digelar di SMP Negeri 2 Delanggu yang terletak di desa Sribit Kecamatan Delanggu, Sabtu 03/02/24
Kepala SMP Negeri 2 Delanggu Budi Wahyono, S.Pd.I., M.Pd yang juga sebagai Ketua Komunitas Guru Penggerak Angakatan 3 Kabupaten Klaten sebelumnya telah berkomunikasi dengan tim GSM saat merencanakan acara ini di Umbul Besuki 24 Desember 2023 lalu. Ia kemudian dengan berdiskusi ke Omah GSM selang beberapa hari.
Alhasil, terselenggarakanlah acara Upgrading Kompetensi Pembelajaran yang diikuti guru di kabupaten Klaten dengan prinsip inklusif dengan meniadakan ruang atau kotak-kotak antara Guru Penggerak dan Non Penggerak.
Dengan nara sumber GSM DR. Muhammad Nur Rizal, Ph.D, Co-Founder Nov Poespita Candra, Ph.D beserta tim Lily Halim, S.Pd (Community and Government Relations), Viska Erma .M, M.Psi., Psikolog (Program and Development), Ummu Lathifah (Public Campaign), Eunike Sekar, S.Psi (Community Development), Aliya Zahra (Program and Development), Sri Sugiyanto (GSM Jateng), M. Ali Sadikin (GSM Jateng), Dafid Ariyanta (GSM Jepara), Ariyanto Mohammad Toha (GSM Klaten).
Peserta dari Guru Penggerak datang lebih awal dengan menempati kelas-kelas yang telah disediakan sesuai jenjang untuk merancang sebuah inovasi pembelajaran (1 GP 1 Inovasi Pembelajaran). Kemudian acara dilanjut menuju aula SMP Negeri 2 Delanggu dalam satu forum bersama peserta guru-guru lainnya untuk mengenal lebih jauh apa itu GSM dan bagaimana mengimplementasikannya di dalam lingkungan sekolah mereka.
Sesi pertama dibawakan oleh Founder GSM DR Muhammad Nur Rizal, Ph.D tentang apa itu GSM sedangkan sesi kedua dibawakan Co-Founder GSM Novi Poespita Candra, Ph.D mengenai bagaimana menghadirkan sekolah menyenangkan di lingkungan tempat mengajar.
Berbarengan dengan acara GP Nduwe Gawe, SMP Negeri 2 Delanggu pada saat itu sedang berlangsung kegiatan Market Day bagi seluruh siswa. Market Day juga menawarkan produk hasta karya anak didik SMP Negeri 2 Delanggu dengan tujuan melatih mereka untuk bersosialisasi, berwirausaha, praktik numerasi, marketing sederhana dan masih banyak lagi.
Harapanya nantinya akan mereka lakukan secara riil saat mereka kembali ke masyarakat dan inilah esensi dari pendidikan itu sendiri. Peserta yang hadir dalam acara ini diantaranya Guru Penggerak Angkatan 3, Guru Penggerak Angkatan 7, Guru Penggerak Angkatan 8, dan guru-guru hebat lainnya juga panitia penyelenggara.
“SMP Negeri 2 Delanggu siap menjadi tuan rumah setiap acara apapun yang diselenggarakan oleh komunitas atau lainnya. Kami berusaha memfasilitasi tentu dengan senang hati,” tutur Budi Wahyono.
“Aula ini terdiri dari empat ruang kelas yang dibuka skatnya sehingga lebih memungkinkan menampung peserta lebih banyak dan dapat digunakan sewaktu-waktu.” pungkasnya.
Hadepe – Arsapa