blank
Ilustrasi makanan berserat. Foto: Pixabay/Istock

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Apakah makanan yang kamu konsumsi sehari-hari kaya akan serat? Makanan berserat adalah makanan yang mengandung serat di mana tubuh tidak dapat mencerna atau menyerapnya.

Karena tidak dapat dicerna oleh bagian pencernaan dalam tubuh, serat makanan ini tidak akan menghasilkan energi atau kalori bagi tubuh.

Serat merupakan salah satu asupan yang dibutuhkan untuk tubuh sehari-hari. Dengan mengkonsumsi makanan kaya serat, kamu bisa terhindar dari berbagai penyakit, karena serat mampu melancarkan pencernaanmu.

Selain menjaga dari berbagai penyakit, serat juga mampu memperpanjang usia kamu, mencegah serangan jantung, dan bisa membantu menurunkan berat badan. Untuk mendapatkan serat yang cukup, kamu bisa mengkonsumsi beberapa makanan berserat yang baik untuk kesehatan kamu.

Dilansir dari Halodoc, ada beberapa makanan berserat terbaik untuk kesehatan yang bisa melancarkan pencernaan.

1. Jagung

Jagung merupakan salah satu makanan berserat yang baik untuk tubuh. Satu buah jagung mengandung 2 gram serat. Jika kamu bosan mengkonsumsi jagung rebus atau jagung di dalam sayuran, kamu bisa mengkonsumsi jagung dalam bentuk popcorn. Pada setiap 3 mangkuk saji popcorn yang kamu konsumsi, ternyata sudah mengkonsumsi 3,5 gram serat.

2. Alpukat

Alpukat juga baik untuk pencernaanmu karena kandungan seratnya yang tinggi. Dua sendok makan alpukat mengandung 2 gram serat, sedangkan dalam satu buah alpukat mengandung 10 gram serat. Selain kaya serat, alpukat juga bisa mengurangi kolesterol, karena alpukat merupakan sumber lemak tak jenuh yang baik bagi tubuh.