blank
Perayaan HUT ke-51 PDI Perjuangan yang digelar di pendapa Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Grobogan, di Nglejok, Kuripan, Purwodadi. Foto: Std

GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Grobogan Sri Sumarni mengerahkan semua kekuatan, termasuk para caleg dari DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi dan DPR RI untuk meraih kemenangan hattrick dalam Pemilu Februari 2024.

Hal itu disampaikan Sri Sumarni saat merayakan HUT ke-51 PDI Perjuangan di pendapa Kantor DPC PDI Perjuangan Grobogan, Rabu 10 Januari 20224.

Dia mengatakan, target kemenangan yang dipatok dalam pesta demokrasi tersebut adalah 50 plus 1. “Untuk meraih kemenangan hattrick dan spektakuler pada Pemilu 2024, targetnya menang 50 plus 1,” jelas Sri Sumarni.

Agar bisa meraih kemenangan hattrick, lanjut Sri Sumarni yang juga Bupati Grobogan ini, caleg bintang 2 (DPRD Kabupaten) caleg bintang 3 (DPRD Provinsi) dan caleg bintang 4 (DPR RI) turun bersama ke masyarakat.

“Turun bersama di Kabupaten Grobogan agar perolehan suara PDI Perjuangan di Grobogan maksimal. Hal ini mengingat pemungutan suara Pemilu 2024 tinggal beberapa hari saja,” tandasnya.

Caleg DPRD Grobogan dari PDI Perjuangan pun diminta menggelar syukuran HUT PDI Perjuangan bersama masyarakat di daerah pemilihannya agar kemenangan hattrick tercapai.

“Perayaan HUT ke-51 PDI Perjuangan pun berbeda dengan sebelumnya. Tidak dipusatkan di Kantor DPC PDI Perjuangan namun turun ke akar rumput merayakan bersama masyarakat,” jelasnya.

Kemenangan di Jateng

Perayaan HUT ke-51 PDI Perjuangan di Pendapa DPC PDI Perjuangan Grobogan juga dihadiri caleg DPR RI dari PDI Perjuangan untuk Dapil 3 Jateng (Grobogan, Blora, Rembang, dan Pati) Wagiman.

“Saya sudah turun ke bawah mulai DPC, PAC, Ranting agar PDI Perjuangan meraih kemenangan hattrick dan memenangkan pasangan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD,” jelas Wagiman.

Persaingan dari partai politik lain pada Pemilu 2024 tentu ada, namun sambungnya, saat ini masyarakat sudah cerdas untuk memilih parpol yang memperjuangkan kesejahteraan masyarakat yakni PDI Perjuangan.

“Saya pun setelah jadi anggota DPR RI nanti bersama anggota lainnya siap memberikan aspirari untuk kesejahteraan masyaraklat Dapil 3 Jateng,” ujarnya.

Tya Wiedya