blank
Pasar Ngawen di Kabupaten Blora Kobong (terbakar). Foto: Tangkapan Layar Kudnadi Saputro Blora

BLORA (SUARABARU.ID) —  Pasar Ngawen di wilayah Kabupaten Blora yang berlokasi di pinggir jalan Blora – Semarang, terbakar, Selasa (9/1/2024).

Ketika berita ini diunggah, proses pemadaman api masih berlangsung, dalam situasi kondisi hujan lebat.

Sekretaris Kecamatan Ngawen Ahmad Subhanul Anwar mengatakan laporan kebakaran masuk sekitar pukul 14.00 WIB. Belum diketahui berapa kios yang terbakar.

“Kami masih dalam proses pemadaman. Belum tahu berapa kios yang terbakar. Kejadian sekitar jam 14.00 WIB lebih,” kata Sekretaris Kecamatan Ngawen  kepada wartawan.

blank
Tak hanya menggunakan mobil pemadam kebakaran tetapi juga tangki air milik Polres Blora dilibatkan untuk pemadaman api. Foto: Tangkapan layar/Kudnadi

Untuk diketahui, informasi yang dihimpun di lokasi, kebakaran terjadi disisi timur pasar. Tampak api mengepul tinggi ke udara. Sejumlah warga dan pedagang yang berada di lokasi tampak saling berhamburan menjauh dari lokasi kebakaran.

Mobil tangki air BPBD Blora bersama Polres Blora ikut membantu pemadam kebakaran di Kawasan Pasar Kecamatan Ngawen. api berangsur mulai padam, dan petugas masih terus berupaya memastikan bahwa api betul – betul padam.

Kudnadi Saputro