blank
Bus Trans Kebumen yang sementara melayani pelajar berhenti di Jalan Soekarno-Hartta, Senin 4/12.(Foto:SB/Kominfo Kbm)

KEBUMEN (SUARABARU.ID) – Pemerintah Kabupaten Kebumen tahun 2023 ini meluncurkan  bus Trans Kebumen sebanyak dua unit.

Bahkan pada Senin (4/12) dua bus tersebut mulai dilakukan uji fungsi fisik oleh Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora), selaku Pengguna Anggaran. Disdikpora pun mengajak anak-anak sekolah di Kota Kebumen merasakan kenyamanan angkutan tersebut.

Kepala Disdikpora Kabupaten Kebumen Yanie Giat Setyawan menjelaskan, guna mendukung kabupaten  yang maju, pihaknya perlu menambah fasilitas umum yang bisa diakses masyarakat. Pemkab telah menyediakan dua unit Bus Trans Kebumen.

“Saat ini Pemkab sudah punya Bus Trans Kebumen sebanyak dua unit. Sudah dilakukan uji fungsi atau fisik dengan mengangkut anak sekolah sebagai uji coba dari pengadaan yang sudah dilaksanakan. Tadi kita cek mesin dan interiornya, berfungsi dengan baik,”ujar Yanie, Senin (4/12).

blank
Kepala Disdikpora Kebumen Yanie Giat Setyawan bersama pelajar dengan latar dua unit bus Trans Kebumen, Senin 4/12.(Foto:SB/Kominfo Kbm)

Menurutnya, sementara waktu Bus Trans Kebumen akan digunakan untuk transportasi gratis anak sekolah dan wisata lokal. “Kalau untuk jadi bus Trans Kebumen minimal harus ada lima unit bus. Jadi ada tiga opsi penggunaan, untuk angkutan gratis bagi anak sekolah, untuk pariwisata guna mendukung Geopark Kebumen, dan bisa kombinasi keduanya,”tandas Yanie.

Sedangkan rute perjalanan, sementara baru dikembangkan ke wilayah timur sampai Prembun. Sebab, di wilayah tersebut Pemkab Kebumen sudah menyediakan empat halte.”Jadi untuk jalur busnya nanti diarahkan ke wilayah timur sampai Prembun,”terangnya.

Kadisdikpora menambahkan, Pemkab Kebumen masih akan mengupayakan penambahan bus sehingga benar-benar bisa memenuhi syarat sebagai bus Trans Kebumen. Termasuk penyediaan sarana dan prasarananya.

Hal ini tentu sesuai arahan dan kebijakan dari Bupati Kebumen Arif Sugiyanto yang sedang berupaya mewujudkan adanya transportasi publik yang layak, aman dan nyaman.

“Insya Allah, ini memang masih perlu banyak pengembangan, baik dari jumlah armadanya dan juga sarana prasarananya. Yang jelas Bapak Bupati punya misi bagaimana Kebumen bisa menjadi Kabupaten maju dan transportasi publik yang nyaman dan aman dianggap menjadi hal penting untuk diperhatikan,”terangnya.

Bus Trans Kebumen dengan ukuran tiga perempat ini nantinya akan dikelola oleh Disperkimhub. Namun biaya operasional untuk tahun ini masih disiapkan Disdikpora.

Namun mulai tahun depan biaya operasional telah dialokasikan Disperkimhub. Anggaran pengadaan dua unit bus ini sebesar Rp 2.093.736.00,sudah termasuk biaya balik nama.

Komper Wardopo