Panji Satya Wacana
Prof. Dr. Intiyas Utami menyebut, perjalanan yang dilalui Stevi Jimry Poluan merupakan perjalanan yang penuh perjuangan. Rektor Intiyas juga menyatakan bahwa UKSW memberikan apresiasi kepada mahasiswa dengan menghargai setiap talenta setiap pribadi.
“Selamat atas gelar doktor yang diraih. Kiranya Dr. Steve dapat selalu menjadi panji Satya Wacana. Selamat melayani di ladang Tuhan, kiranya dapat memperkuat institusi tempatnya berkarya,” pesan Intiyas.
Sementara itu, Dekan FEB Dr. Yefta Andi Kus Noegroho, S.E., M.Si., Akt., mengungkapkan, bahwa pencapaian ini merupakan kebanggaan bagi FEB. Ia mengapresiasi disertasi yang menghasilkan 1 mini teori dan 9 proposisi tersebut.
“Pencapaian ini bukanlah akhir, namun dapat terus dilanjutkan untuk menghasilkan karya. Kami mendukung Dr. Steve untuk menghasilkan karya yang lebih spektakuler ke depan,” ungkap Dekan FEB.
Dengan jenjang lengkap S1, S2, hingga S3 yang telah terakreditasi Unggul, Dr. Yefta Andi Kus Noegroho menyebut bahwa FEB siap menghadapi tantangan dan bertahan di perguruan tinggi yang semakin mengglobal.
“Jaga nama baik almamater. Terus berkarya di manapun ditempatkan. Tuhan memberkati karya dan pelayanan Dr. Steve,” tandasnya.
Hadir dalam sidang Yudisium yaitu Rektor Institut Teknologi dan Bisnis Kristen (ITBK) Bukit Pengharapan Dr. Irwan Christanto Edy, M.Si., Ketua Yayasan Bukit Pengharapan Bangsa Dr. Inge Gunawan Widodo, S.E., M.Si., CMA, dosen ITBK Bukit Pengharapan, serta tamu undangan lainnya.
Ning S