SEMARANG (SUARABARU.ID)– Direktur CV Sampurna Part Niaga, Lily Hernawan mengatakan, suksesnya event Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2023, pada September lalu, pihaknya sebagai distributor resmi produk Autovision, kembali ikut berpartisipasi di ajang GIIAS Semarang 2023.
Pameran GIIAS di Semarang ini, bertempat di Marina Convention Center, Semarang, mulai Rabu-MInggu (18-22/10/2023). Booth Autovision sendiri dirancang dengan konsep yang mampu memberikan pengalaman unik seputar lampu dan produk lainnya, kepada pengunjung pameran, baik pengguna kendaraan jenis mobil dan sepeda motor.
”Untuk memeriahkan GIIAS Semarang 2023, kami akan berikan kejutan menarik berupa lampu mobil jenis projector Bi-LED seri Dakar Platinum dan Dakar Carbon, yang telah di-upgrade daya terang dari seri sebelumnya,” kata Lily dalam keterangannya di Semarang, Rabu (18/10/2023).
BACA JUGA: PN Semarang Eksekusi 40 Ruko di Pertokoan Central Jurnatan Semarang
Dijelaskan dia, Autovision Headlight Bi-LED Projector merupakan terobosan teknologi modern, dengan sistem pencahayaan LED tertanam didalam projector. Lampu jenis ini dilengkapi reflektor kecil modern, yang dapat memantulkan cahaya lebih baik ke lensa, sehingga hasil cahaya lebih fokus ke depan.
Adapula produk upgrade dari Bi-LED Laser Celebes, dengan driver terbaru untuk kemudahan operasional penggunaan lampu high beam & low beam. Lampu ini membantu pengemudi untuk berkendara secara aman dan nyaman.
”Autovision selalu berinovasi untuk menciptakan produk-produk lampu unggulan, bagi pengguna mobil dan sepeda motor. GIIAS Semarang 2023 menjadi wadah bagi Autovision untuk lebih dekat dengan pelanggan, yang berada di Semarang dan Jawa Tengah,” ujarnya.
BACA JUGA: Tim PkM USM Beri Pelatihan Pembuatan Kartu Stok ke Pemilik GOR Bulu Tangkis Al Amin
Tak hanya perkenalkan produk baru, imbuh LIly, Autovision juga memanjakan pengunjung dengan promo all item sebesar 10 persen, dan bazaar produk mulai dari Rp 50 ribu.
Menurut dia, keikutsertaan Autovision dalam berbagai pameran otomotif di Tanah Air, berperan penting bagi Autovision, untuk secara terus menerus menyediakan produk dengan teknologi terkini yang stabil, sekaligus mengedepankan fungsinya.
Untuk melihat ragam produk terbaik Autovision, bisa mengunjungi website resmi www.autovision.co.id, atau follow akun Instagram @autovisionlighting, untuk inspirasi beragam jenis aplikasi lampu kendaraan. Autovision Official Marketplace bisa diakses juga di Tokopedia dan autovision Mall di Shopee.
Riyan