blank
Direktur Keamanan dan Ketertiban Ditjen Pemasyarakatan, Supriyanto dan Ketua Pipas periode 2021-2023, Rita Supriyanto pamit dari Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah. Foto: Dok/Kanwil

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Direktur Keamanan dan Ketertiban Ditjen Pemasyarakatan, Supriyanto dan Ketua Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (Pipas) periode 2021-2023, Rita Supriyanto pamit undur dari Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah.

Momen haru itu terjadi dalam acara silaturahmi dan pengantar tugas Direktur Keamanan dan Ketertiban bersama Ketua Pipas Jawa Tengah yang berlangsung di Badiklat Hukum dan HAM Jawa Tengah pada Sabtu (30/9/2023).

Diketahui Supriyanto resmi dilantik Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) dalam jabatan barunya sebagai Direktur Keamanan dan Ketertiban Ditjen Pemasyarakatan pada 25 September 2023 lalu.

Dalam kesempatan itu Supriyanto menyampaikan permohonan maaf jika selama mengemban jabatan sebagai Kepala Divisi Pemasyarakatan Jawa Tengah masih belum sempurna dan terdapat kekurangan dan kesalahan.

“Kami mohon maaf kepada seluruh Kepala UPT dan jajaran apabila terdapat kekurangan maupun tutur kata yang tidak berkenan selama 1 tahun 6 bulan di Jawa Tengah,” ungkapnya.

Pria kelahiran Yogyakarta, 58 tahun lalu itu mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran atas kerja sama dan dedikasi yang diberikan selama dirinya memimpin.

Menurutnya, keberhasilan dan prestasi yang diraih jajaran Pemasyarakatan Jawa Tengah tidak terlepas dari kerja keras seluruh jajarannya.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada rekan-rekan yang telah membantu saya dalam melaksanakan tugas dan fungai sebagai Kepala Divisi Pemasyarakatan,” ujarnya.

Sementara itu Rita Supriyanto, menitipkan pesan kepada jajaran Pemasyarakatan Jawa Tengah khususnya Pipas untuk senantiasa menjaga silaturahmi.

“Terima kasih untuk semuanya yang sudah mendukung kami selama bertugas, Pipas Jawa Tengah akan selalu ada di hati saya,” tuturnya.

Hadir dalam kegiatan Kepala Divisi Pemasyarakatan, Kadiyono, Ketua Pipas Jawa Tengah, Melyana Kadiyono, dan seluruh Kepala UPT Pemasyarakatan wilayah Jawa Tengah.

Ning S