JEPARA (SUARABARU.ID)- Musyawarah Cabang ( musycab ) pimpinan cabang Muhammadiyah & Aisyiyah Kalinyamatan dilaksanakan pada hari Minggu ( 27 Agustus 2023) di kompleks Perguruan SMP Muhammadiyah 5 Kalinyamatan.
Acara musycab disambut dan diawali dengan tampilan drum band SMP Muhammadiyah 05 Kalinyamatan, dilanjutkan selingan gerak lagu dari anak-anak TK Aisyiyah 13 Purwogondo serta tampilan dari tapak suci SMP Muhammadiyah 05 Kalinyamatan.
Acara pembukaan Musycab juga dihadiri oleh PLT Camat Kalinyamatan S. Karnanejeng , petinggi Purwogondo Muladi , ST, perwakilan Polsek, dan juga dari KUA Kalinyamatan beserta semua amal usaha Muhammadiyha dan Aisyiyah Kalinyamatan.
Pidato iftitah Pimpinan Cabang Muhammdiyah oleh Anhari dilanjutkan dengan sambutan dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Jepara Drs. Asep Sutisna, MM. Ia menyampaikan 3 dimensi dasar di Muhammadiyah yaitu pendidikan, kesehatan, dan sosial yang merupakan pondasi awal organisasi .
” Kita hanya sebagai mahluk Allah. Kita belajar pada orang-orang tua kita untuk menjadi pelopor penyempurna amal usaha Muhammadiyah dan Aisyiyah”, ujar Asep Sutisna.
Acara pembukaan Musyawarah Cabang Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Kalinyamatan ditutup dengan do’a bersama yang dipimpin oleh Nor Robikhan.
Sedangkan Musycab ‘Aisyiyah diawali dengan laporan ketua panitia Suwartini, A.Ma dilanjutkan pidato iftitah oleh ketua Pimpinan Cabang ‘Aisyiyah Kalinyamatan Nurun Nisa’.
Dalam pidatonya Nurun Nisa’ menyampaikan program kerja yang telah dijalanan selama periode 2015-2020 dan juga mengaris bawahi tentang pentingnya pengkaderan di Aisyiyah sehingga dalam Musycab kali ini akan terpilih pimpinan yang baru yang segar, semangat dengan pemikiran pemikiran yang lebih maju serta gesit dalam segala kegiatan.
Pada kesempatan Musycab kali ini wakil dari Pimpinan Daerah Aisyiyah Jepara ( PDA) , yang diwakili oleh Deny Ana I’tikafia, SP, MM dan Henny Fransiska, S.Pd.I.
Dalam sambutan dan pengarahannya Deny Ana I’tikafia menyampaikan tentang 5 karakter perempuan berkemajuan dilanjutkan oleh Henny Fransiska yang menyampaikan tentang Perempuan berkemajuan meliputi meningkatkan keimanan dan ketaqwaan, kemampuan dan ketaatan dalam beribadah, berakhlaqul karimah, b erpikir tasdjid, bersikap wasathiyah, bersikap tabayun, tengah tengah tidak garis keras, bersikap amaliyah salihah, saling membantu dalam kebaikan dan menginternasionalkan,serta mengenalkan Aisyiyah ke masyarakat.
Dalam pemilihan Musycab PCM Kalinyamatan terpilih Ketua Drs. Suwondo, M.Pd. MM, Sekretaris Ngadikan, S.Pd. Sedangkan ‘Aisyiyah Kalinyamatan ini sebagai ketua terpilih Dra. Noor Syafa’ah dan sekretaris Nurul Hidayah, S.Pd.
Hadepe -Nurul Hidayah