blank
Massa Aksi dari JALAK berjalan dari di Jalan Pahlawan Kota Semarang, dari depan Kantor Gubernur Jawa Tengah menuju ke Polda Jateng, Kamis (24/8/2023). Foto : Absa 

SEMBARANG (SUARABARU.ID) – Lagu Gugur Bunga mengiringi aksi damai beberapa aktivis sosial kemasyarakatan Kota Semarang, melakukan aksi berjalan sepanjang Jalan Pahlawan, dari depan Kantor Gubernur Jawa Tengah hingga depan Kantor Polda Jateng, Kamis (24/8/2023).

Dalam aksinya, massa aksi yang mengatasnamakan Jaringan Lintas Agama untuk Kemanusiaan (JALAK) itu, membawa foto Paulus Iwan Boedi P, Aparat Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Semarang yang meninggal dalam kondisi dimutilasi dan ditemukan di kawasan Pantai Marina, Kota Semarang satu tahun yang lalu.

Jenazah Iwan Budi dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Salaman Mloyo, Semarang Barat Kota Semarang, pada Kamis 22 September 2022.

Massa aksi yang menggunakan dress code hitam-hitam itu, berjalan dalam diam dengan iringan lagu “Gugur Bunga”.

Tampak anggota Komisi D DPRD Kota Semarang Rahmulyo Adiwibowo ikut berpartisipasi dalam aksi damai Iwan Nagih Janji tersebut.

“Kita mendengar dari berita-berita, bahwa Semarang Hebat, tapi ternyata masih ada banyak kebobrokan di dalamnya,” teriak salah satu orator yang menyampaikan orasinya.

Tuntutan massa aksi tersebut, menolak lupa terhadap kasus terbunuhnya Iwan Budi P, yang hingga saat ini tidak ada kabar kelanjutannya, padahal sudah 1 tahun lamanya, namun belum terungkap.

Absa