blank
Dengan membawa tropi gelar juara pertama, Kepala SMK Negeri 1 Wonogiri, Gunarsi (kiri), foto bersama Bupati Joko Sutopo (kedua dari kanan) bersama peraih juara II dan III lomba defile.(Dok.Prokopim Pemkab Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Merebut gelar juara pertama pada perlombaan tidaklah mudah. Apalagi mempertahankan gelar juara pertama sampai tujuh kali secara berturut-turut. Tapi SMK Negeri 1 Wonogiri, mampu mewujudkan hal tersebut.

Sebagai peserta upacara peringatan Detik-detik Proklmasi Kemerdekaan RI Ke-78 Tahun 2023 tingkat Kabupaten Wonogiri, Kompi Siswa SMK Negeri 1 Wonogiri kembali meraih gelar juara pertama lagi dalam lomba defile. ”Ini menjadi gelar juara pertama ketujuh kali yang diraih secara berturut-turut,” jelas Kepala SMK Negeri 1 Wonogiri, Gunarsi.

Kamis petang (17/8), seusai upacara penurunan bendera, Bupati Wonogiri Joko Sutopo, menyerahkan tropi bergilir lomba defile kepada Kepala SMK Negeri 1 Wonogiri Gunarsi. Juga menyerahkan tropi untuk juara II dan III, yang diraih Kompi Siswa SMK Negeri 2 dan Kompi Siswa SMA Negeri 2. Kepada juara I menerima hadiah uang pembinaan Rp 5 juta, juara II dan III masing-masing Rp 3 juta dan Rp 2 juta.

Lomba defile, sempat ditiadakan 2 tahun, yakni Tahun 2020 dan 2021, karena pandemi Covid-19 dan upacara peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI tidak digelar.

Tahun 2022 lalu, dilaksanakan lagi dan gelar juara pertamanya diraih Kompi Siswa SMK Negeri 1 lagi. Lomba defile digelar secara tahunan seusai pelaksanaan upacara peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaa RI yang dilaksanakan di Stadion Pringgondani, Wonokarto, Wonogiri.

Kompi Pasukan

Peserta lomba defile adalah kompi-kompi pasukan yang menjadi peserta upacara. Tahun 2023 ini, pesertanya terdiri atas Batalyon 1 yang terdiri dari 1 Satuan Setingkat Kompi (SSK) Kodim 0728/Wonogiri, 1 SSK Polres Wonogiri, dan 1 SSK Aparat Sipil Negara (ASN) Pemkab Wonogiri.

Batalyon 2 terdiri dari 1 SSK Linmas dan Kokam, 1 SSK Banser, 1 SSK dari MTA dan Senkom, 1 SSK dari Mahasiswa STAINMAS, Akademi Perawat Giri Satria Husada dan Mahasiswa dari STABN.

Batalyon 3 terdiri dari 1 SSK guru yang tergabung dalam PGRI Wonogiri, para karyawan PDAM Wonogiri, BPN Wonogiri, BPR-BKK Giri Suka Dana Wonogiri, BPR-BKK Wonogiri, Bank Jateng, BPR-BKK Jateng. Berikut 1 SSK siswa dari SMK Pancasila.

Batalyon 4 terdiri dari 1 SSK siswa dari SMAN 1 Wonogiri, 1 SSK SMAN 2 Wonogiri, 1 SSK SMAN 3 Wonogiri. Batalyon 5 terdiri dari 1 SSK SMKN 1 Wonogiri, 1 SSK SMKN 2 Wonogiri dan 1 SSK SMK Bhakti Mulia. Batalyon 6 terdiri dari 1 SSK MAN Wonogiri, 1 SSK SMA IT Al Huda.

Selesai melaksanakan upacara, seluruh kompi-kompi peserta mengikuti lomba deflle. Defile adalah arak-arakan barisan dengan melakukan penghormatan dalam bentuk parade. Masing-masing kompi berbaris dengan memberikan penghormatan di depan panggung VIP.
Bambang Pur