blank
Wagub Jateng, Taj Yasin Maimoen, menghadiri acara haul Ki Ageng Kafiluddin dan KH. Kholil di Ponpes Al Marom Kauman, di Desa Menduran, Kecamatan Brati, Kabupaten Grobogan, Senin (14/8/2023) malam. (foto HP)
GROBOGAN (SUARABARU.ID) – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen, mengapresiasi Kabupaten Grobogan yang menjadi salah satu kabupaten penopang pertanian di Indonesia.
Provinsi Jawa Tengah dan Kabupaten Grobogan, tutur wagub, mendapat penghargaan Adhikarya pembangunan pertanian dari Wakil Presiden RI, KH. Ma’ruf Amin di istana wakil presiden.

Pemprov Jateng meraih penghargaan Adhi Karya Nararya, sedangkan Kabupaten Grobogan,  Adhi Karya Pratama.

“Saya atas nama pribadi mengucapkan terima kasih ke anda semua. Tadi saya masih mendatangi acara penghargaan dari wakil presiden. Saya ditemani oleh bupati anda (Sri Sumarni), untuk menerima penghargaan (Adhi Karya Pembangunan) Pertanian,” kata Taj Yasin saat menghadiri acara haul Ki Ageng Kafiluddin dan KH. Kholil di Ponpes Al Marom Kauman, di Desa Menduran, Kecamatan Brati, Kabupaten Grobogan, Senin (14/8/2023).

Taj Yasin meminta, agar masyarakat terus gotong-royong bersama pemerintah dalam meningkatkan potensi pertanian. Karena, pemerintah pusat mendorong Jateng agar pertaniannya semakin meningkat di tahun 2023 dan tetap menjadi salah satu provinsi penopang di Indonesia.

“Ini tentu saya tidak bisa menjalankan. Karena memang masa (tugas) kita tinggal 22 hari. Namun saya yakin dengan kebersamaan masyarakat Jawa Tengah, saya yakin (tugas) ini bisa dilampaui. Dan in sya Allah itu menjadi keberkahan bagi Indonesia,” imbuhnya.

Lebih jauh, wagub mengimbau agar masyarakat senantiasa menjaga kerukunan. Menurutnya, kerukunan dan gotong-royong menjadi pondasi masyarakat untuk bersatu. Ia ingin, agar suasana nyaman yang sudah terbangun saat ini dapat terus dirawat bersama-sama.

“Alhamdulillah sampai saat ini, Jawa Tengah aman. Di Jateng tentram, di Jateng semuanya guyub rukun,”tutupnya.
Hery Priyono