blank
Anggota Polres Wonogiri yang menjalani wisuda purna tugas, masing-masing didampingi istri, menjalani pelepasan dengan upacara pedang pora.(Dok.Humas Polres Wonogiri)

WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Polres Wonogiri, Senin (14/8), menggelar acara wisuda anggota yang purna tugas dengan Upacara Pedang Pora. Wisuda purna bakti anggota ini, digelar di halaman Mapolres Wonogiri, dengan inspektur upacara Kapolres AKBP Andi M Indra Waspada Amirullah.

Kasi Humas Polres Wonogiri, AKP Anom Prabowo, mengabarkan, ikut hadir para Pejabat Utama (PJU) dan personel Polres Wonogiri, serta Pengurus Bhayangkari Cabang Wonogiri. Anggota yang melaksanakan purna tugas, masing-masing didampingi istri bersegeram pakaian Bhayangkari.

Kapolres dalam amanatnya, menyampaikan bahwa pelepasan atau wisuda purna bhakti merupakan penghargaan tulus dan ungkapan rasa hormat yang setinggi tingginya. Yang disampaikan kesatuan, serta rasa kecintaan institusi Polri kepada anggota yang memasuki masa pensiun, atas pengabdiannya selama dinas aktif sampai mengakhiri masa purna tugas di kepolisian.

Keberhasilan tugas kepolisian, tandas Kapolres, berikut perkembangan Polri selama ini, tidak terlepas dari sumbangsih dan dharma bhakti para anggota, sejak masih aktif hingga sekarang memasuki pensiun.

Dalam kesempatan itu, Kapolres menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada 11 personel purnawirawan Polres Wonogiri bersama 4 purnawirawan ASN Polres yang telah selesai melaksanakan tugas di dinas kepolisian. Diantaranya Kapolsek Kismantoro AKP Suwondo, yang dulu pernah menjabat sebagai Kasi Humas Polres Wonogiri.

Kapolres, mengatakan, personel purnawirawan Polres Wonogiri telah menjadi contoh yang luar biasa dalam pelaksanaan tugas Polri. Yang selama ini telah memberikan pengabdiannya dengan baik, dan diharapkan tetap menjadi agen Polri di masyarakat.

Kepada seluruh anggota Polres Wonogiri, Kapolres, berpesan jangan sekali-kali melupakan Purnawirawan Polri. Karena tanpa pengabdian beliau, kita tidak akan bisa menjadi seperti ini, dan berkat beliau pula yang telah menjadi panutan (guru) generasi-generasi untuk menjadikan kita lebih baik lagi.
Bambang Pur