blank
Ilustrasi daging sapi. Foto: Dok/HelloSehat

SEMARANG (SUARABARU.ID) – Kamu memiliki kolesterol tinggi? Jika kamu memiliki kolesterol tinggi, tak perlu berkecil hati, karena kamu tetap bisa menikmati olahan daging sapi.

Melansir dari HelloSehat, ada beberapa tips yang bisa kamu coba di rumah agar bisa menyantap daging sapi tanpa harus mengorbankan kesehatan kamu. Ada beberapa tips aman mengkonsumsinya, simak!

1. Konsumsi daging sapi dalam batas wajar
Agar tetap aman mengkonsumsi daging merah tanpa khawatir terjadi lonjakan kadar kolesterol, kamu sebaiknya tidak makan daging dengan porsi berlebihan.

Menurut situs National Heart Foundation of Australia, sebaiknya batasi konsumsi daging merah maksimal 1-3 kali seminggu. Selain itu, 1 porsi daging merah yang kamu santap disarankan tidak lebih dari 56-85 gram.

2. Masak daging dengan cara yang tepat
Untuk menurunkan risiko kolesterol tinggi dari makan daging sapi, masaklah dengan cara yang lebih sehat. Saat akan memasak, pastikan kamu sudah memotong lemak berlebih yang ada di daging.

Selain itu, sebaiknya mengolah daging merah dengan cara merebus, memanggang, atau membakar daging dibanding dengan menggoreng dalam minyak.

Jika daging memang harus dimasak dengan minyak, usahakan kamu mengganti minyak goreng biasa dengan minyak yang lebih sehat untuk kolesterol, seperti minyak zaitun atau minyak bunga matahari.

Namun, tetap gunakan minyak sesedikit mungkin untuk memasak daging sapi, misalnya dengan cara menumis.

3. Hindari memakai santan dan garam berlebihan
Di Indonesia, sudah lumrah untuk memasak daging dengan tambahan santan, seperti rendang atau gulai. Membayangkan rasanya saja bisa membuat lidah bergoyang. Sayangnya, bagi kamu yang mengidap kolesterol tinggi, sudah waktunya membatasi makan daging sapi dengan campuran santan. Ada baiknya kamu memasak daging sapi tanpa menambahkan terlalu banyak garam.

Garam memang tidak berpengaruh secara langsung terhadap kadar kolesterol. Namun, membatasi asupan garam dapat mengurangi risiko terkena penyakit jantung, terlebih jika kamu sudah mengidap kolesterol tinggi.

4. Konsumsi daging dengan sayuran
Tips selanjutnya adalah menggabungkan konsumsi daging sapi dengan sayuran. Pada dasarnya, hampir semua sayuran tidak mengandung kolesterol, karena zat tersebut lebih banyak terkandung dalam daging dan minyak yang digunakan untuk memasak.

Kamu bisa memilih sayuran seperti bayam, terong, atau kacang merah untuk dicampurkan dengan olahan daging.

5. Imbangi dengan asupan serat
Bagi kamu pengidap kolesterol tinggi yang ingin makan daging sapi tanpa rasa bersalah, jangan lupa untuk selalu penuhi asupan serat harian kamu.

Serat dapat membantu mengurangi penyerapan kolesterol dalam darah. Mengkonsumsi 5-10 gram serat sehari juga mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Misalnya, kamu bisa menyantap daging dengan nasi merah, roti gandum, atau makan buah-buahan penurun kolesterol sebagai pencuci mulut.

Sah-sah saja mengkonsumsi daging sapi jika kamu mengidap kolesterol tinggi selama dalam porsi yang wajar dan dibarengi dengan cara memasak yang tepat. Akan lebih baik lagi bila kamu rutin menerapkan gaya hidup sehat untuk menurunkan kolesterol, seperti berolahraga dan berhenti merokok.

Ning S