blank
Ilustrasi. Foto: Pexels

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Perubahan suhu ekstrem bisa berdampak pada kulit. Dalam kondisi dingin, kulit bereaksi dengan menyempitkan pembuluh darah (vasokonstriksi) agar tubuh kamu tidak kehilangan panas.

Suhu dingin yang berkelanjutan mengurangi sekresi kelenjar minyak sehingga kulit menjadi kering. Pasalnya, cuaca yang panas menjadi faktor eksternal yang mengakibatkan kulit terasa kering dan tidak lagi lembap.

Pada kondisi ini, kulit akan terasa kering, bersisik dan kasar bahkan hingga mengelupas. Oleh sebab itu pentingnya menjaga kulit agar senantiasa tetap lembap dengan membutuhkan beberapa perawatan.

Baca Juga: Ini 10 Tips Mudah dan Murah Mengusir Ular Menggunakan Bahan Alami

Melansir dari laman klikdokter.com, inilah tips agar kulit tetap lembap di tengah cuaca yang panas.

1. Rutin menggunakan sunblock atau sunscreen

Agar kulit tidak kering, rutinlah menggunakan sunscreen atau sunblock. Penggunaan kedua produk ini berguna sekali dalam melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Selain sebagai pencegahan agar kulit tidak terpapar sinar matahari, penggunaan produk ini juga mencegah agar kulit tidak terkena penyakit yang bisa membahayakan, seperti kanker kulit.

2. Hindari mandi dengan suhu yang terlalu panas

Jika kamu sering mandi dengan air hangat, untuk sementara hentikan kebiasaan tersebut. Pasalnya dalam kondisi cuaca yang seperti ini, ditambah mandi dengan air yang hangat bisa membuat kulit kering bahkan terkelupas.

Baca Juga:Tips Memadukan Pilihan Warna Ketika AKan Pergi Ke Pesta

Bukan berarti tidak boleh mandi dengan air hangat, namun jika kamu tetap ingin mandi dengan air hangat, usahakan jangan terlalu panas dan pastikan suhu air sekitar 1 derajat Celcius di atas suhu tubuh. Mandi dengan air yang telalu panas, bisa menyebabkan hilangnya minyak alami kulitmu.

3. Konsumsi air putih

Minum air putih bisa mencegah terjadinya dehidrasi. Apalagi dengan kondisi cuaca panas seperti saat ini. Cukupilah kebutuhan air minimal 8 gelas perhari atau setidaknya 2000 liter. Dengan mengonsumsi air putih, kulit akan senantiasa terjaga agar tetap lembap, dan tidak mengalami kering.

4. Perawatan dari dalam

Menjaga kulit agar tetap lembap, tak hanya melakukan perawatan dari luar saja, tetapi juga disertai perawatan dari dalam. Salah satunya yaitu mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin E.

Baca Juga: Tips Jitu Anti Boncos Pilihan Tepat Umpan Pancing

Hal ini karena kulit yang kering karena terpapar oleh radikal bebas, sehingga untuk menangkalnya konsumsilah makanan dengan kandungan vitamin E yang memiliki antioksidan.

Itulah beberapa tips agar kulit tetap lembap di tengah cuaca panas. Menjaga kulit agar tetap lembap saat cuaca seperti memang susah-susah gampang. Namun dengan menerapkan tips di atas, bisa menjadikan kulit sehat walau di tengah cuaca yang terik seperti saat ini.

Claudia