blank
Kartu Alumni USM

SEMARANG (SUARABARU.ID)- Wakil Rektor III, Dr Muhammad Junaidi SHI MH mengatakan, kartu alumni memiliki banyak manfaat, antara lain potongan pembelian merchandise EDC s/d 10%, discount biaya layanan konseling di JLP USM.

Selain itu juga diskon 10 persen kantin 19 Pawon Cik Eni dan diskon 10 persen studi lanjut pascasarjana di USM.

blank
Wakil Rektor III USM, Dr Muhammad Junaidi SHI MH dan Ketua USM Career dan Alumni Center (UCAC), Iryan Dwi Handayani SPd MPd menyerahkan kartu alumni kepada calon wisudawan. (Foto:News Pool USM)

”Banyak manfaat yang akan diterima alumni USM saat menggunakan kartu alumni USM, antara lain potongan pembelian merchandise EDC s/d 10%, diskon biaya layanan konseling di JLP USM, biaya khusus untuk layanan test di BBJ, free akses jurnal dll di perpus USM, diskon 10% kantin 19 Pawon Cik Eni, diskon 10% studi lanjut pascasarjana utk alumni di USM, dan diskon 10% di café arah awan dengan minimal pembelian 250.000 bagi alumni USM,” kata

Junaidi saat menyerahan kartu Alumni kepada calon wisudawan, Dingine Isnaini Mahmudah dalam Pembekalan Wisuda Ke-65 pada 6 Mei 2023 di Auditorium Prof Muladi, Gedung Menara USM.

Junaidi berharap, para alumni dapat mempergunakan fasilitas tersebut sebaik-baiknya, khususnya untuk peningkatan kompetensi antara lain studi lanjut dan peningkatan softskill bahasa asing di Bina Bahasa Jaya (BBJ) USM.

Hal senada dikatakan Ketua USM Career dan Alumni Center (UCAC), Iryan Dwi Handayani SPd MPd. Menurutnya, kartu alumni berlaku selamanya. Ke depan akan dikonversi kartu alumni mahasiswa dari yang lama ke yang baru dalam bentuk kartu elektronik.

“Kartu alumni tidak hanya sebagai bukti identitas, tetapi bisa digunakan untuk menikmati fasilitas- fasilitas dari mitra USM. Ke depan fasilitas kartu alumni akan ditambah antara lain adanya diskon di Kemah Merbabu dan Blue House,” ujarnya.

Iryan megatakan, penambahan fasilitas kartu alumni sudah mulai dikembangkan. ”Kami sudah mulai berkomunikasi dengan berbagai usaha milik alumni untuk dapat bekerja sama dalam memberikan penawaran menarik bagi alumni. Kerja sama ini juga dinilai tidak hanya dapat menguntungkan anggota alumni USM semata, namun juga bagi mitra,” ungkapnya.

Muhaimin