WONOGIRI (SUARABARU.ID) – Keduwang Footbal Club (FC) Pesido Jatiroto, Wonogiri, berhasil mengukir prestasi gemilang dengan meraih gelar juara pertama dalam turnamen sepakbola Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Cup Tahun 2023.
Gelar juara pertama diraih Keduwang FC Pesido, setelah memenangi pertandingan di babak final dengan menundukkan PSPW Mojopuro dengan skor 2-0.
Turnamen sepakbola ini digelar di Stadion Suru, Kecamatan Jatiroto, Kabupaten Wonogiri. Pertandingan berlangsung meriah dalam suasana masyarakat masih merayakan Lebaran Idul Fitri 1444 H/2023.
Danramil-16 Jatiroto Kodim 0728 Wonogiri Kapten (Inf) Handriya melalui Penerangan Kodim (Pendim) 0728 Wonogiri, Pelda Indra, semalam, menyatakan, pengamanan jalannya pertandingan dilakukan oleh para personel Koramil bersama anggota Polsek Jatiroto.
Kepada massa penonton, diseru untuk senantiasa menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, jangan terpancing untuk melakukan hal-hal yang dapat berpotensi memunculkan kekacauan. Kepada pemain diminta bertanding secara sportif. Demikian halnya dengan wasit sebagai pemimpin pertandingan, harus tidak bersikap berat sebelah.
Semua ini, untuk tujuan mewujudkan pertandingan yang fair play, demi melahirkan kejuaraan yang patut dibanggakan. Sesuai tujuan digelarnya turnamen, adalah untuk membina para atlet sepakbola guna diantarkan agar mampu berprestasi di lapangan hijau.
Bambang Pur