Bupati Indrata Nur Bayu Aji (ketiga dari kiri) bersama Wabup Gagarin (kiri) dan Forkompimda Pacitan, memberikan bingkisan kepada petugas jaga di Pos Pengamanan Lebaran.(Dok.Prokopim Pacitan)
PACITAN (SUARABARU.ID) – Bupati Pacitan Indrata Nur Bayuaji (Mas Aji), melalukan pemantauan situasi kondisi malam perayaan Lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 M. Itu dilakukan bersama Wakil Bupati (Wabup) Pacitan, Gagarin, dan jajaran Forkompimda.

Bagian Prokopim Pemkab Pacitan, mengabarkan, start pemantauan dilakukan dari Pendapa Kabupaten, kemudian dilanjutkan dengan menyambangi Pos Pengamanan Lebaran di Alun-alun Pacitan.

Dari Pos Pengamanan Lebaran di Alun-alun, Bupati beserta rombongan melanjutkan pemantauan ke Pos Pengamanan Lebaran di Terminal Bus Pacitan.

Di dua Pos Pengamanan tersebut, Bupati menerima penjelasan singkat terkait pelayanan pengamanan Lebaran Idul Fitri 1444 H/2023 M, yang dilaporkan dalam situasi kondisif. Dalam kesempatan itu, Mas Aji (panggilan akrab Bupati Pacitan) menyerahkan bingkisan untuk personel yang bertugas jaga di Pos Lebaran.

Semalam dilaporkan, perayaan Hari Raya Lebaran Idul Fitri 1444 H di Kabupaten Pacitan, secara umum dalam situasi yang kondusif. Keramaian dan kepadatan lalu lintas meningkat, namun aman, lancar dan terkendali.

Bambang Pur