blank
Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki sedang memberikan SK kenaikan pangkat kepada salah seorang ASN.(FOTO:SB/ Sapawi)

KENDAL(SUARABARU.ID)– Pemerintah Kabupaten Kendal menggelar apel bersama di halaman Gedung A Setda Kendal yang diikuti oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Setda Kendal, Senin(03/04/2023).

Bertindak sebagai pembina apel, Wakil Bupati Kendal Windu Suko Basuki. Pada apel ini, Windu Suko Basuki mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan 1444 Hijriyah kepada seluruh ASN yang mengikuti apel bersama ini.

Dalam kegiatan apel awal bulan April 2023 ini, turut dilakukan penyerahan secara simbolis petikan SK kenaikan pangkat periode 1 April 2023 kepada 903 ASN.

Windu Suko Basuki menyampaikan selamat kepada seluruh ASN yang mendapatkan SK kenaikan pangkat dan beberapa pesan agar kenaikan pangkat ini dapat menjadi motivasi bagi untuk terus meningkatkan kinerja.

“Mudah – mudahan dengan penyerahan SK kenaikan pangkat ini dapat menjadikan motivasi kerja, semangat kerja, disiplin kerja dan untuk melanjutkan pengabdian dan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Sehingga dapat mewujudkan ASN yang berakhlak yaitu beroriantasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif dan kolaboratif,” kata Windu Suko Basuki.

“Semoga dengan penyerahan SK kenaikan pangkat ini, para ASN di lingkungan Setda Kendal, dapat membuat trobosan, inovasi dan menghadirkan pembaharuan di tahun 2023,”pintanya.

Adapun SK kenaikan periode bulan April 2023 ini, yakni sebanyak 903 ASN adalah, Golongan IV sebanyak 113 orang, Golongan III sebanyak 635 orang dan Golongan II sebanyak 155 orang.

Sedangkan berdasarkan jenis kenaikan pangkat, untuk pangkat pejabat struktural sebanyak 47 orang, pangkat pejabat fungsional sebanyak 508 orang dan pangkat otomatis dan penyesuaian ijazah sebanyak 348 orang. Sapawi