“Pembinaan PMR di Lembaga Pendidikan perlu mendapatkan perhatian karena PMR sebagai wadah pembinaan karakter mampu memberikan kontribusi langsung terhadap pembinaan generasi muda. Selain itu, juga sebagai wadah untuk menumbuhkan inisiatif dan inovasi di bidang sosial kemanusiaan anak-anak kita,” kata Bupati Blora.
Bupati Blora juga berharap, PMI Kabupaten Blora dapat lebih optimal dan melahirkan inovasi. “Saya harap ada inovasi agar organisasi lebih optimal, misal terkait soal donor darah PMI Kabupaten Blora ada WA center untuk mengingatkan pendonor waktunya donor darah. Itu juga bisa menjaga ketersediaan stok darah kita,” tandas Bupati Blora.
Kudnadi Saputro