blank
Petugas BPBD Kota Magelang berpartisipasi bersih-bersih Kali Kendali. (Bag Prokompim, Pemkot mMagelang)

MAGELANG (SUARABARU.ID) – BPBD Kota Magelang terjunkan personel berpartisipasi dalam kegiatan bersih-bersihg Kali Kedali yang melewati Kelurahan Gelangan dan Kelurahan Panjang.

Acara yang diinisiasi Paguyuban Pecinta Kali Magelang, yang diketuai Nanang Parundra dilaksanakan, Minggu (12/2).

Kegiatan bersih-bersih kali yang melibatkan TNI, Polri, DLH, mahasiswa, warga, relawan PMI dan Organisasi Kerelawanan Magelang serta lainnya dimulai dari Kampung Samban Legok.

Sungai itu dibersihkan dari sampah dan kotoran lainnya, serta pemotongan dahan yang bisa memiliki potensi bencana.

Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kota Magelang, Budi Santoso menerangkan, sebelum kegiatan dimulai, dilakukan penandatanganan kesepakatan antara ketua RW di Kelurahan Gelangan dan Kelurahan Panjang yang dilewati sungai tersebut.

Isi kesepakatan yang ditandatangani, warga akan menjaga lingkungan kali dengan tidak membuang sampah rumah tangga ke aliran sungai. Sungai merupakan sumber kehidupan yang harus dijaga bersama.

Budi mengatakan, pihaknya mengapresiasi kegiatan yang dimotori Paguyuban Pecinta Kali Magelang. Kegiatan semacam ini harus rutin dilaksanakan, guna mencegah kerusakan lingkungan yang dapat menjadi sumber bencana. (pemkotmgl)