blank
Gerbang Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta (Bagus Adji)

SURAKARTA (SUARABARU.ID)- Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta berhasil meraih peringkat kelima nasional perguruan tinggi di Indonesia versi Webometrics.

Posisi ini naik bila dibandingkan tahun sebelumnya UNS berada di peringkat ke-6 Nasional. Pada posisi nasional, UNS berada di bawah Universitas Indonesia, Universitas Gadjah Mada, Universitas Brawijaya, dan Universitas Airlangga.

“Pada pemeringkatan peringkat dunia, UNS saat ini menempati posisi ke-1.038 dunia.  Artinya mengalami kenaikan dibandingkan sebelumnya berada di peringkat 1.059 dunia”, kata Rektor UNS Prof Dr Jamal Wiwoho SH,M.Hum, Sabtu (4/2/2023).

Menurut Rektor UNS, terdapat tiga indikator dalam pemeringkatan ini. Yaitu visibility (impact) dari konten website,  transparency (openness) dengan melihat peneliti-peneliti yang paling banyak disitasi, dan excellence (scholar).

Juga dengan melihat dari artikel-artikel yang paling banyak disitasi. Data untuk ketiga indikator tersebut diambil dari beberapa sumber. Visibility diambil dari Ahrefs Majestic. Sedangkan transparency dan excellence masing-masing bersumber dari Google Scholar Profiles dan Scimago.