“Kami punya program yang disupport Kementerian PUPR di antaranya penambahan pompa kali Tenggang menjadi 12, Insya Allah pertengahan tahun akan terealisasi, kemudian pembangunan sheet pile yang ada di wilayah Tambak Lorok, dan kemudian tanggul tol yang akan dikerjakan setelah lebaran. Hal ini sesuai arahan kebijakan bapak Menteri PUPR,” imbuh Ita.
Wali kota perempuan pertama di Kota Semarang tersebut juga berkomitmen untuk mempercantik wilayah Pelabuhan Tanjung Mas.
“Pelabuhan Tanjung Mas tidak hanya untuk perdagangan dan jasa, karena kapal Cruise (kapal pesiar) sudah datang ke Semarang. Sehingga pintunya Kota Semarang harus bagus. Dan ini adalah wujud pelayanan kami untuk melakukan perubahan yang tentunya kembali lagi untuk kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya.
Hery Priyono