SEMARANG (SUARABARU.ID) – Pelaksana tugas atau Plt Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu, kembali mengingatkan apa yang menjadi prioritas Presiden Joko Widodo di tahun 2023 ini.
“Sesuai arahan pak Presiden mengenai empat poin prioritas soal masalah ekonomi, kesejahteraan, pertahanan keamanan, dan stunting. Pak Presiden menambahkan soal penggunaan produk dalam negeri dan investasi,” ujar Ita, sapaan akrab pelaksana tugas wali kota Semarang, Selasa (24/1/2023).
Saat menghadiri Rapat konsultasi PKK tahun 2023 di Ruang Loka Krida Balai Kota tersebut, dirinya hanya akan menyampaikan apa yang sudah disampaikan oleh Presiden Joko Widodo dan para Menteri kepada para Kepala Daerah.
“Saya diminta untuk penguatan ini tadi, Saya pasti bicara turunannya dari pusat seperti itu. Pak Ganjar Pranowo juga sama, setelah rapat, di medsosnya langsung bilang, gaspol perihal tadi,” lanjut Ita.