blank
Kapolsek Jepara, AKP Edi Purwanto dalam acara penyuluhan di perguruan Muhammadiyah Jepara.(Foto: Sltn)

JEPARA (SUARABARU.ID) – Kenakalan remaja yang angkanya terus meningkat menjadi keprihatinan bersama, termasuk perguruan Muhammadiyah Jepara. Karena itu agar  siswa mengetahui dan memahami tatanan perilaku remaja yang berakhlak sholeh dan sholehah hingga   tidak tergerus oleh arus kenakalan remaja saat ini, telah dihadirkan Kapolsek Jepara, AKP Edi Purwanto dalam acara penyuluhan yang diselenggarakan pada Rabu (18/1-2023) di kelas Tahfiz SMA Muhammadiyah Jepara.

“Harapannya semua pemangku kebijakan/ stakeholder di semua perguruan Muhammadiyah Jepara dan peserta didik dapat memahami dan mengerti  cara berperilaku remaja di era globalisasi ini dengan selalu meningkatkan keimanan dan ketaqwaan pada Allah SWT,” ujar Kepala SMP Muhammadiyah Jepara, Feri Kurniawati.

blank
Kapolsek Jepara, AKP Edi Purwanto saat menyampaikan materi penyuluhan (Foto: Sltn)

Karena itu sekolah perguruan Muhammadiyah Jepara menggerakkan semua peserta didik dan didukung dengan semua dewan guru saling bersinergi antara SMP, SMA, dan SMK  untuk mengikuti penyuluhan.

Semua siswa didampingi waka kesiswaan  Edy Widiyanto, S.Pd. SMK Muhammadiyah Jepara,  Dra. Emi Susianingsih, Diyah Uswatun Khasanah, S.Pd.,  Sekar Ayu,S.Pd., dan  Kholilah SMP Muhammadiyah Jepara.

Dalam pembinaan ini Kapolsek Jepara AKP Edi Purwanto memberikan penyuluhan dengan tema pembinaan kenakalan remaja di era globalisasi. Ia didampingi  Bhanbinkamtibmas Kelurahan  Panggang,  Briptu Choirul Anam, serta  semua dewan guru hadir baik dari SMK, SMA dan SMP bersama ikut mendukung sosialisasi pembinaan yang dipimpin oleh Kapolsek Jepara.

Dalam kesempatan tersebut Edy Purwanto minta agar para pelajar hati-hati dalam menggunakan ,edia sosial, sebab tidak semuanya mengandung nilai – nilai kebaikan. Disamping itu ia juga minta agar para pelajar menjahui narkoba, minuman keras dan pergaulan bebas. “Perkuat nilai-nilai dan ajaran agama. Ini sebagai benteng menanggulangi kenakalan remaja,” ujar Edy Purwanto.

Kontributor Feri Kurniawati