blank

Daun pepaya tidak hanya kaya akan manfaat kesehatan. Meski rasanya pahit, namun bila diolah dengan benar, maka akan menjadi masakan yang akan membuat lidah bergoyang.

Bila diolah menjadi masakan dengan tepat, maka rasa pahitnya daun pepaya akan hilang. Olahan masakan daun pepaya pun banyak dijumpai di warung makan. Jadi masih ragu menanam pohon pepaya?.

1. Tumis daun pepaya dan udang.
Cara membuat. Panaskan minyak di wajan, tumis udang dan daun salam sampai udang berubah warna dan matang. Masukkan bawang merah dan bawang putih, tumis sampai layu.

Tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk. Masukkan cabai merah dan cabai rawit hijau, serta daun pepaya.

Masak hingga bumbu meresap pada daun pepaya.Koreksi rasa. Angkat dan sajikan.

2. Daun pepaya teri bumbu kuning.
Siapkan bumbu halus. Yakni 1 ruas jare, 2 ruas kunyit, 1 sdt ketumbar, 5 siung bawang merah, 3 siung bawang putih. Kemudian 5 buah cabai merah, dan 5 buah cabai rawit.

Tumis bumbu sampai harum, masukkan rempah-rempah, air, gula, garam, penyedap, tunggu mendidih. Masukkan daun pepaya, teri, cabai, dan santan.

Masak sampai bumbu meresap, koreksi rasa. Daun pepaya teri bumbu kuning siap disajikan.

3. Gulai daun pepaya jepang
Siapkan bumbu tumis yang sudah dihaluskan. Yakni 5 bh cabai merah keriting, 5 bh bawang merah, 4 bh bawang putih, 2 cm kunyit / 1 sdt kunyit halus. Kemudian 2 cm jahe, dan 2 cm lengkuas.

Rebus daun pepaya dengan garam hingga warnanya menjadi lebih muda dan empuk. Jika sudah empuk, tiriskan, remas air didaunnya hingga kering. Bilas 1 kali. Potong atau cincang daun pepaya sesuai selera. Sisihkan dahulu.

Tumis bumbu halus beserta serai hingga bumbu matang dan wangi, tambahkan santan cair. Masak hingga mendidih sambil diaduk agar santan tidak pecah.

Masukkan daun pepaya, telur, petai dan santan kental, aduk rata. Tidak perlu terlalu lama memasaknya karena daun pepaya sudah di rebus sebelumnya.

Tambahkan secukupnya garam dan gula. Masak hingga santan matang, koreksi rasa, angkat dan sajikan segera. Jika ingin pedas bisa tambahkan cabai rawit merah utuh.

4. Lodeh daun pepaya.
Cara membuat. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Tambahkan cabai, udang rebon, daun salam, dan lengkuas. Masukkan tempe semangit, tumis.

Tambahkan santan, garam, gula pasir, dan kaldu sapi. Masukkan daun pepaya, masak dengan api kecil sampai matang. Sajikan.

5. Oseng bunga dan daun pepaya.
Siapkan bumbu halus. Yakni 8 btr bawang merah, 4 siung bawang putih, 5 bh cabai keriting. Kemudian 5 bh cabai rawit, 1/2 sdt ebi sangrai.

Tumis bumbu halus hingga harum. Tambahkan daun salam, lengkuas, daun dan bunga pepaya, aduk rata. Tambahkan air dan didihkan.

Masukkan gula, garam dan kaldu, aduk. Masak hingga meresap. Koreksi rasa, angkat dan sajikan.

6. Sambel daun kates.
Cara membuat. Remas daun pepaya dengan garam kasar, sampai lemas dan keluar lendir hijaunya. Cuci bersih. Didihkan air. Masukkan potongan asam potong. Biarkan mendidih bentar lalu masukkan daun pepaya, rebus sampai empuk.

Angkat dan rendam dalam air dingin. Potong-potong daun pepaya. Sisihkan. Ulek kasar cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih.

Panaskan minyak, tumis bumbu sampai wangi. Masukkan garam, gula, dan sedikit air. Aduk rata. Masukkan daun kates, aduk rata dengan bumbu.

Tambahkan air secukupnya, tunggu mendidih. Masukkan ikan teri goreng. Aduk rata. Koreksi rasa. Sajikan.

7. Tumis daun pepaya.
Siapkan bumbu cincang. Yakni 3 siung bawang putih, 8 siung bawang merah, 2 buah cabai merah besar dan 10 buah cabai rawit.

Siapkan bumbu lain. Yakni 2 cm lengkuas geprek, 2 lembar daun salam, 1 sdm saus tiram, 2 sdm kecap manis (sesuai selera).

Gula, garam, merica, dan kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat rebus daun pepaya dengan 50 ml air asam jawa hingga empuk, cuci bersih, peras, lalu rajang, sisihkan.

Tumis bumbu cincang bersama lengkuas dan daun salam hingga matang. Beri air secukupnya. Masukkan daun pepaya, bumbui dengan gula, garam, merica, kaldu bubuk, saus tiram dan kecap manis, aduk rata.

Masak dengan api kecil agar bumbu meresap. Koreksi rasa lalu masukkan ikan teri yang sudah digoreng, aduk sebentar. Angkat dan sajikan.