Ilustrasi produk vegan. Foto: fooddiversity.today.com.
Ilustrasi produk vegan. Foto: fooddiversity.today.com.

SUARABARU.ID – Pasca muncul covid-19, manusia di dunia mulai sadar akan pentingnya untuk menjaga kesehatan dan lingkungan. Oleh karena itu, banyak perusahan yang meluncurkan produk makanan yang sehat seperti produk vegan dan berbagai inovasinya.

Produk vegan dinilai lebih sehat dan aman untuk tubuh dan juga lebih ramah lingkungan.

Saat ini banyak perusahaan atau restoran yang membuat inovasi makanan vegan seperti susu vegan Snappea (Malaysia), keju kacang mete artisan (Selandia Baru), cokelat vegan Fairy Wings (Australia), vegan cake dengan bahan dasar terigu Hana Emas, tren tanpa menggunakan telur dan susu (Indonesia), skincare vegan, dan masih banyak lagi.

Untuk harga, produk vegan memang lebih mahal jika dibandingkan dengan produk biasa. Namun, semua itu terbalaskan oleh manfaatnya yang sangat banyak.

Sering kali produk vegan dibuat dengan kemasan daur ulang yang nantinya bisa didaur ulang kembali. Hal ini membuat kemasan produk vegan tergolong ramah bagi lingkungan dan bumi yang saat ini sedang kritis karena limbah yang terus menumpuk.

Produk vegan biasanya memiliki aroma khas yang sangat harum yang berasal dari bahan alami. Bahan-bahan yang digunakan juga tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya.

Bagi Anda yang saat ini sedang menjaga kesehatan dan lingkungan, atau yang sedang melakukan program diet bisa memulainya dengan cara mengonsumsi atau menggunakan produk dan inovasi produk vegan.

Tentu itu tidak berarti harus 100 persen mengubah gaya hidup. Namun, cobalah dengan melakukannya bertahap sedikit demi sedikit. Mulailah dari hal kecil seperti mengonsumsi camilan dari produk vegan atau menggunakan produk skincare yang sudah berlabel vegan.

Perubahan sekecil apapun akan membawa perubahan besar pada dunia.

Yulia Umul Khoiroh, mahasiswa Teknologi Hasil Pertanian Universitas Semarang