blank
Bermain sepak bola api dengan riang gembira. Foto Dok Masruri

Upaya yang perlu dilakukan untuk lebih memberikan nilai lebih  dari permainan ini, jangan bermain sepak bola api pada siang hari, atau malam hari pada lokasi yang terang.

Untuk memberikan kesan klasik, gunakanlah lampu penerang dari obor bambu baik sebagai tiang gawang atau sudut-sudut lapangan, dan mainkan pada saat bulan purnama. Modal utama barmain sepak bola api adalah keberanian dan kemauan.

Karena tidak tahu membuat bola berdasar atas intuisi sendiri seperti menggunakan serabut kelapa yang dirancang dengan kawat atau menggunakan kain yang dirancang dengan kawat

Yang benar adalah, siapkan kelapa tua dan sudah mengering serabutnya kulit paling luar dibuang lalu lobangi tempurung dengan paku atau bur dan buang airnya. Selanjutnya beri tusukan dengan ujung pisau pada serabut agar nanti  mampu menyerap minyak tanah.

Menjelang bermain (satu jam sebelumnya) rendam kelapa pada minyak tanah.  Tentang aturan mainnya? 1 . Setiap babak terdiri dari lima belas menit. 2. Jumlah pemain tujuh pemain, termasuk penjaga gawang. 3. Lebar gawang terbuat dari bambu atau obor.  Hand ball tidak berlaku dan pemain tidak boleh bersepatu.

Masruri, penulis buku praktisi dan konsultan metafisika tinggal di Sirahan Cluwak Pati