blank
Para juara english olympiad

JEPARA(SUARABARU.ID) – Siswa asal SMP UT Bumi Kartini Ahya Haura H.S. menjadi juara 1 singing contest dan Angel Michelle Liu dari SMP Masehi Jepara menjadi juara 1 english olympiad. Kedua cabang lomba tersebut, dipertandingkan dalam English Competition yang berlangsung di Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Jepara, Selasa (22/11/2022) kemarin. Penyelenggaranya, Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Inggris SMP Kabupaten Jepara.

Pelaksana Tugas Kepala Disdikpora Kabupaten Ali Hidayat melalui Widyaprada Ahli Muda-Subkoordinator Pengendalian Mutu SMP Wuriyanto pada Rabu (33/11/2022) siang mengatakan, panitia telah mengumumkan seluruh pemenang pada kedua cabang lomba tersebut.

“Disdikpora membantu operasional pelaksanaan seperti hadiah, piala, dan piagam untuk para pemenang,” kata Wuriyanto.

blank
Panitia English Competition MGMP Bahasa Inggris SMP

Ketua MGMP Bahasa Inggris Kabupaten Jepara Yeni Tristiana mengatakan, hampir 100 siswa mewakili SMP negeri dan swasta mengikuti kegiatan ini. Jika pada singing contest ditetapkan juara 1 sampai harapan 3 masing-masing 1 siswa, maka english olympiad menyediakan 3 medali emas, 5 perak, dan 10 perunggu.

Yeni memberikan daftar lengkap pemenang singing contest dan english olympiad sebagai berikut:

blank
Juara singing contest

Singing contest

Juara 1: Ahya Hawra HS (SMP UT Bumi Kartini).

Juara 2: Nada Nadia OS (SMPN 2 Bangsri)

Juara 3: Christabel Emily S (SMP Masehi Jepara)

Juara Harapan 1: Luisa Kirana (SMPN 2 Jepara)

Juara Harapan 2: Radhanya Dewantirta K (SMPN 1 Bangsri)

Juara Harapan 3: Qorry Aina KR (SMPN 1 Pecangaan)

English Olympiad:

blank
Para juara english olympiad

Medali emas

Juara 1: Angel Michelle Liu (SMP Masehi)

Juara 2: Audina Syaqinaku T (SMPN 4 Jepara)

Juara 3: Clareeta Muthia P (SMPN 2 Jepara)

Medali Perak

4. Naila Jesse A (SMPN 2 Pecangaan)

5. Jauza Anindya P (SMPN 2 Bangsri)

6. Raden Shaqyl AK (SMPN 1 Jepara)

7. Arfan Nabil R (SMPN 1 Pecangaan)

8. Adinda Elhawa T. (SMPN 1 Welahan)

Medali Perunggu

9. Yasqi Azka A (SMP IT Amal Insani)

10. Dylan Mikha AB (SMPN 1 Bangsri)

11. M. Yahya Ayyash (SMP Al-Kahfi 017)

12. Rizqi Jaelani (SMP Az Zahra)

13. Chayla Putri Leksmana (SMPN 1 Donorojo)

14. Daffa Febrian P (SMPI Sultan Agung 3 Kalinyamatan)

15. Lintang Syawa Gede (SMPN 6 Jepara)

16. Risdya Aisyah Mutiara (SMP Muhammadiyah Bangsri)

17. Raunaq Lilard (SMP UT Bumi Kartini)

18. Keyshya Artika Sary (SMP Taq Sadamiyyah)

Aksl