blank
Resep Rahasia Membuat Pepes Tahu Josss

suarabaru.id – Resep Rahasia Membuat Pepes Tahu Josss

Bahan

– 2 siung bawang merah

– 2 siung bawang putih

– 1 buah cabe rawit merah

– 1 sdt garam

– 1/2 sdt merica bubuk

– 1/2 sdt gula pasir

– 250 gr tahu putih

– 1 batang daun bawang, iris tipis

– 1 pucuk daun kemangi, iris tipis

–  1 buah tomat merah, potong dadu kecil

– Daun pisang secukupnya

– Tusuk gigi secukupnya

• Cara membuat:

1. Masukkan dan haluskan 2 siung bawang merah, 2 siung bawang putih, 1 buah cabe rawit, 1 sdt garam, 1/2 sdt merica bubuk, 1/2 sdt gula pasir dengan ulekan. Setelah halus, kemudian sisihkan.

2. Masukkan 250 gr tahu putih dalam wadah, lalu tumbuk dengan ulekan hingga lembut.

3. Tambahkan daun bawang, daun kemangi dan tomat merah lalu campur hingga rata. Kemudian masukkan bumbu yang sudah halus tadi dan campur sampai semua bahan menjadi satu dengan tangan.

4. Siapkan daun pisang yang sudah dipotong lalu masukkan adonan tahu, kemudian lipat dan tutup dengan menggunakan tusuk gigi. Jangan lupa memotong bagian atas daun pisang yang berlebih

5. Masukkan ke dalam alat pengukus dan kukus selama 10-15 menit.

6. Pepes tahu pun siap dihidangkan.