blank

JEPARA(SUARABARU.ID) – Sebanyak 588 siswa madrasah ibtidaiyah (MI) di Jepara, Rabu (2/11/2021) ini berebut lolos ke Pekan Olahraga dan Seni Madrasah (Porsema) Provinsi Jawa Tengah. Mereka bertanding dalam 15 cabang olahraga dan seni di kompleks Madrasah Mathalibul Huda Mlonggo.
“Sebelumnya, peserta telah menjalani seleksi pada Porsema tingkat KKMI (Kelompok Kerja MI) di wilayah masing-masing,” kata panitia, Mariyoto di sela upacara pembukaan. Secara resmi acara ini dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Jepara, Muh Habib. Pembukaan dihadiri pengurus NU, Lembaga Pendidikan Maarif NU, pengurus KKMI 02, KKMTs 02, dan KKMA 02 Jepara yang merupakan kelompok kerja satuan pendidikan di bawah naungan LP Maarif NU Jepara.

blank
Pembukaan Porsema secara resmi oleh Kepala Kemenag Jepara Muh Habib

Menurut Mariyoto, seluruh atau tujuh KKMI kecamatan se-Kabupaten Jepara mengirim wakilnya. Ketujuh KKMI adalah KK.I Donorojo, Keling, Bangsri, Mlonggo, Pakisaji, Tahunan dan KKMI Istimewa.
“KKMI Istimewa itu gabungan MI lintas-kecamatan,” kata Mariyoto bersama Ketua KKMI 02 Ahmad Mulhadi.
Cabang olahraga yang dipertandingkan di antaranya catur, lari jarak jauh, lari sprint, bola voli, bulutangkis, dan sepak takraw. Sedangkan cabang seni memperlombakan kaligrafi, MTQ, puisi religi, pidato bahasa Jawa, pidato bahasa Indonesia, dan pencak silat.

blank
Panitia dan Pengurus Harian KKMI 02 Jepara

“Selain untuk memilih wakil ke provinsi sekaligus menjaring potensi pelajar madrasah/sekolah di bawah LP Maarif NU pada bidang olahraga dan seni, kegiatan ini juga kami maksudkan untuk mendorong terbentuknya generasi muda penerus bangsa yang sehat jasmani dan rohani untuk membangun Indonesia seutuhnya,” kata Mariyoto.
Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Jepara Muh Habib saat membuka kegiatan itu mengatakan, penting bagi daerah untuk mendapatkan wakil terbaik ke provinsi.
“Junjung tinggi sportivitas. Dan dewan juri saya harap memberikan penilaian yang objektif,” kata Habib.

Hadepe